SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

BARITO

Jumat, 25 Agustus 2023 10:57
Pulpis Canangkan Bebas Kaki Gajah
KEGIATAN : Kepala Dinas Kesehatan Pulang Pisau (baris tengah) berfoto bersama peserta seminar.

PULANG PISAU - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Pulang Pisau (Pulpis) akan memprogramkan Pulang Pisau menuju bebas kaki gajah atau eliminasi kaki gajah.

“Dimana saat ini Kabupaten Pulpis sedang menuju bebas kaki gajah atau eliminasi kaki gajah. Namun, untuk pengertian eliminasi atau bebas itu bukan berarti tidak ada kasus. Tetapi kasusnya itu di bawah satu persen sehingga penularannya itu sudah terkendali atau sudah tidak ada masalah lagi," kata Kepala Dinkes Pulpis Pande Putu Gina.

Dirinya menuturkan bahwa di Kabupaten Pulpis sebelumnya dinyatakan endemis kaki gajah. Dimana, salah satu endemisnya itu ditandai masih banyak ditemukannya penderita kali gajah.

Dari hasil pengecekan darah yang telah dilakukan itu hasilnya diatas satu persen angka positifnya sehingga masih dianggap daerah yang endemis penularan.

“Upaya yang telah dilakukan oleh Dinas Kesehatan Pulpis, memberikan obat pencegah kaki gajah atau filariasis (PUPM) secara massal usia dua hingga 70 tahun, yakni obat cacing dan DEC selama lima tahun berturut-turut,” terangnya.

Selanjutnya setelah lima tahun itu, kemudian dilakukan pemeriksaan untuk menentukan apakah daerah itu masih terjadi penularan yang tinggi atau sudah terkendali atau Vretas.

Dinkes Pulpis selama dua kali dilakukan Vretas sudah lolos dan angkanya dibawah satu persen dan sekarang ini kita memasuki periode pengambilan sampel darah jari penduduk sekitar 1.050 orang di 29 desa yang tersebar di 12 Puskesmas terbagi di 30 kluster masing-masing kluster 35 orang TAS .

“Harapan kami kepada masyarakat jika ada petugas Puskesmas yang datang ke rumah agar bersedia diambil darah karena ini untuk menentukan bagaimana tindakan dan pencegahan selanjutnya,” pintanya.

Sementara itu, ada tiga tipe muncul dan naiknya kaki gajah ini, ada siang, malam dan  pagi hari. Jadi pihaknya minta kepada masyarakat untuk menyambut dengan baik kedatangan petugas Puskesmas untuk bersedia di ambil darah karena untuk menentukan pencegahan kedepannya.

“Jika hasilnya di atas satu persen maka harus mengulanginya selama dua tahun pengobatan. Karena kaki gajah ini tidak mematikan seperti DBD atau Covid-19, tetapi menyebabkan kecacatan sehingga dapat mengurangi produktivitas kerja,”tukasnya. (der/fm)

loading...

BACA JUGA

Jumat, 02 Mei 2025 15:12

Buka Peluang Pengiriman Sampah Daur Ulang Melalui Jelai

SUKAMARA - Rencana pembangunan TPS3R untuk proses pengolahan sampah di…

Jumat, 02 Mei 2025 15:11

Debit Air Sei Mapam Naik

SUKAMARA – Tingginya intensitas hujan membuat debit air Sungai Mapam…

Jumat, 02 Mei 2025 15:11

Bupati Lantik 226 CPNS dan 654 PPPK

NANGA BULIK - Bupati Lamandau Rizky Aditya Putra melantik 226…

Kamis, 24 April 2025 17:20

Lahan untuk Sekolah Rakyat Sudah Siap

NANGA BULIK - Pemerintah Kabupaten Lamandau siap mendukung program Sekolah…

Kamis, 24 April 2025 17:10

Perempuan Berjasa Terima Penghargaan

SUKAMARA - Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Sukamara menggelar peringatan…

Kamis, 24 April 2025 17:09

Lahan Agrowisata Lapas Sukamara Panen Cabai

SUKAMARA - Program agrowisata di lahan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Sukamara…

Rabu, 23 April 2025 17:18

Pemkab Rencanakan Bangun Embung di Sungai Pasir

SUKAMARA - Pemerintah Kabupaten Sukamara merespon positif terhadap usulan pembangunan…

Rabu, 23 April 2025 17:18

Wabup Buka Bimbingan Manasik Haji

NANGA BULIK  – Wakil Bupati Lamandau Abdul Hamid secara resmi…

Selasa, 22 April 2025 17:07

Maksimalkan Pelayanan Bagi Masyarakat dengan Fasilitasi yang Ada

SUKAMARA – Kendati gedung baru Puskesmas Jelai belum rampung, Bupati…

Selasa, 22 April 2025 17:06

Jalan Teruntum - Simpang Gajah Masuk Program Jangka Panjang

SUKAMARA - Pembangunan atau pembukaan ruas jalan Teruntum - Simpang…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers