SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

BARITO

Jumat, 01 Maret 2024 17:20
KPU Sukamara Gelar Pleno Rekapitulasi Suara
PLENO: Komisi Pemilihan Umum Sukamara menggelar Rapat Pleno Rekapitulasi Penghitungan Perolehan Suara di Pemilu 2024 di aula kantor Bupati Sukamara, Kamis (29/2).

SUKAMARA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sukamara menggelar Rapat Pleno Rekapitulasi Penghitungan Perolehan Suara di Pemilu 2024 di Aula Kantor Bupati Sukamara, Kamis (29/2). Proses pelaksanaan berjalan tertib dengan dikawal oleh pihak kepolisian.   

Sekda Sukamara Rendy Lesmana yang membuka rapat pleno menegaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Sukamara selalu mendukung kelancaran setiap tahapan Pemilu. Rendy Lesmana mengajak seluruh pihak terkait untuk bersama-sama mengawal proses rekapitulasi dan menjaga suara rakyat dengan memastikan perhitungan sudah sesuai dengan apa yang dihasilkan di TPS dan sesuai dengan rekapitulasi di tingkat kecamatan.

"Pemerintah Daerah Kabupaten Sukamara bersama TNI Polri selalu mendukung untuk itu mari kita kawal bersama sehingga menghasilkan Pemilu yang berkualitas," ujar Rendy Lesmana.

Apresiasi juga diberikan atas pelaksanaan Pemilu tahun 2024 di Sukamara yang berjalan dengan aman, lancar, damai dan kondusif sehingga hasil Pemilu tersebut menghasilkan pemimpin yang terbaik baik di tingkat nasional presiden dan wakil presiden serta wakil-wakil rakyat mulai dari DPR RI, DPD RI, DPRD provinsi dan DPRD kabupaten.

"Pesta demokrasi ini berjalan dengan baik dan sesuai harapan semua. Setelah selesai akan kembali melaksanakan tugas masing-masing dengan pemimpin baru untuk melanjutkan arah pembangunan baik tingkat kabupaten maupun secara nasional," tukas Rendy Lesmana.(fzr/yit)

loading...

BACA JUGA

Rabu, 23 April 2025 17:18

Pemkab Rencanakan Bangun Embung di Sungai Pasir

SUKAMARA - Pemerintah Kabupaten Sukamara merespon positif terhadap usulan pembangunan…

Rabu, 23 April 2025 17:18

Wabup Buka Bimbingan Manasik Haji

NANGA BULIK  – Wakil Bupati Lamandau Abdul Hamid secara resmi…

Selasa, 22 April 2025 17:07

Maksimalkan Pelayanan Bagi Masyarakat dengan Fasilitasi yang Ada

SUKAMARA – Kendati gedung baru Puskesmas Jelai belum rampung, Bupati…

Selasa, 22 April 2025 17:06

Jalan Teruntum - Simpang Gajah Masuk Program Jangka Panjang

SUKAMARA - Pembangunan atau pembukaan ruas jalan Teruntum - Simpang…

Selasa, 22 April 2025 17:06

Pemkab Dorong Percepatan Pengakuan MHA

NANGA BULIK - Pemerintah Kabupaten Lamandau mendorong percepatan pengakuan dan…

Senin, 21 April 2025 13:19

Peternak Diberikan Sosialiasi Kesehatan Masyarakat Vereriner

SUKAMARA -  Para peternak ayam potong di Kabupaten Sukamara diberikan…

Senin, 21 April 2025 13:19

Pembangunan Labkesda Senilai Rp 11 Miliar Molor

SUKAMARA - Bupati Sukamara Masduki meninjau proyek pembangunan gedung Laboratorium…

Senin, 21 April 2025 13:18

Wakil Ketua I DPRD Kobar H Rudi Imam Gunawan.

NANGA BULIK -  Rimba Jaya adalah salah satu desa yang…

Kamis, 17 April 2025 15:46

Proyek Molor, Bupati Sidak Puskesmas Jelai

SUKAMARA – Menyikapi laporan terkait molornya pembangunan Puskesmas Jelai, Bupati…

Kamis, 17 April 2025 15:46

Lapas Sukamara Laksanakan Donor Darah

SUKAMARA - Lapas Sukamara menyelenggarakan kegiatan donor darah. Kegiatan itu…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers