SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

BARITO

Jumat, 15 Maret 2024 11:59
Pasar Murah Jaga Stabilitas Harga Pangan Selama Ramadan
PASAR MURAH : Penjabat (Pj) Bupati Lamandau Lilis Suriani menyerahkan paket sembako kepada warga yang membutuhkan seusai meresmikan pasar murah.

NANGA BULIK –  Sebagai salah satu upaya untuk menjaga stabilitas harga bahan pokok (Bapok), khususnya selama Ramadan yang cenderung mengalami naik. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamandau kembali mengadakan operasi pasar murah di Kecamatan Bulik, Selasa (12/3).

Penjabat (Pj) Bupati Lamandau, Lilis Suriani secara langsung hadir dalam pelaksanaan pasar murah yang digelar bersamaan dengan pasar Ramadan tersebut.

"Menjelang bulan Ramadan lalu, kebutuhan pokok masyarakat cenderung meningkat dan ini sering kali diikuti oleh lonjakan harga yang dapat berpotensi menimbulkan inflasi," ucap Pj Bupati Lamandau.

Oleh karena itu, sebagai langkah preventif dan bentuk kepedulian Pemkab Lamandau kepada masyarakat, pihaknya telah melaksanakan operasi pasar murah dalam rangka untuk pengendalian inflasi.

"Operasi pasar murah ini bukan hanya sekadar solusi sementara, namun juga sebagai wujud nyata komitmen untuk menjaga stabilitas harga bahan pangan," jelasnya.

Pj Lilis juga menegaskan bahwa Pemkab Lamandau telah bekerja sama dengan para pedagang, produsen serta pihak terkait untuk memastikan ketersediaan sembako dengan harga yang terjangkau bagi seluruh masyarakat.

"Dalam pelaksanaan pasar murah ini, kita tidak hanya menawarkan harga yang terjangkau, tetapi juga menjamin kualitas dan ketersediaan berbagai jenis kebutuhan pokok," terangnya.

Pemerintah daerah akan mensubsidi biaya angkut dari Pangkalan Bun ke Lamandau. “Sehingga harga barang yang dijual akan sama dengan harga di Pangkalan Bun,” tandasnya. (mex/fm)

loading...

BACA JUGA

Rabu, 23 April 2025 17:18

Pemkab Rencanakan Bangun Embung di Sungai Pasir

SUKAMARA - Pemerintah Kabupaten Sukamara merespon positif terhadap usulan pembangunan…

Rabu, 23 April 2025 17:18

Wabup Buka Bimbingan Manasik Haji

NANGA BULIK  – Wakil Bupati Lamandau Abdul Hamid secara resmi…

Selasa, 22 April 2025 17:07

Maksimalkan Pelayanan Bagi Masyarakat dengan Fasilitasi yang Ada

SUKAMARA – Kendati gedung baru Puskesmas Jelai belum rampung, Bupati…

Selasa, 22 April 2025 17:06

Jalan Teruntum - Simpang Gajah Masuk Program Jangka Panjang

SUKAMARA - Pembangunan atau pembukaan ruas jalan Teruntum - Simpang…

Selasa, 22 April 2025 17:06

Pemkab Dorong Percepatan Pengakuan MHA

NANGA BULIK - Pemerintah Kabupaten Lamandau mendorong percepatan pengakuan dan…

Senin, 21 April 2025 13:19

Peternak Diberikan Sosialiasi Kesehatan Masyarakat Vereriner

SUKAMARA -  Para peternak ayam potong di Kabupaten Sukamara diberikan…

Senin, 21 April 2025 13:19

Pembangunan Labkesda Senilai Rp 11 Miliar Molor

SUKAMARA - Bupati Sukamara Masduki meninjau proyek pembangunan gedung Laboratorium…

Senin, 21 April 2025 13:18

Wakil Ketua I DPRD Kobar H Rudi Imam Gunawan.

NANGA BULIK -  Rimba Jaya adalah salah satu desa yang…

Kamis, 17 April 2025 15:46

Proyek Molor, Bupati Sidak Puskesmas Jelai

SUKAMARA – Menyikapi laporan terkait molornya pembangunan Puskesmas Jelai, Bupati…

Kamis, 17 April 2025 15:46

Lapas Sukamara Laksanakan Donor Darah

SUKAMARA - Lapas Sukamara menyelenggarakan kegiatan donor darah. Kegiatan itu…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers