SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

BARITO

Senin, 24 Juni 2024 17:11
Mitigasi Bencana Sejak Dini di Katingan
BERSINERGI:BPBD Kabupaten Katingan ketika melakukan gelar apel kesiapsiagaan menghadapi bencana di wilayah selatan Katingan, belum lama ini.

KASONGAN- Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Katingan Markus menyebutkan, pihaknya sudah dalam kesiapsiagaan dalam menghadapi bencana yang terjadi di wilayah itu. Termasuk dua bencana yang sering terjadi, seperti banjir dan kebakaran hutan.

"Saya meminta bisa meningkatkan koordinasi dan sinergitas dalam upaya penanggulangan bencana di Katingan. Melalui sinergitas ini akan merajut kerja sama bagi seluruh pemangku kebijakan di pemerintah kabupaten, "ujarnya, Minggu (23/6).

Menurut Markus, dampak dari bencana kebakaran bisa menimbulkan sejumlah pengaruh. Seperti kerusakan lingkungan, perubahan iklim, timbulnya masalah kesehatan dan menghambat akses transportasi.

"Jika dibandingkan pada tahun-tahun sebelumnya, masyarakat sangat merasakan dampak yang cukup parah dari bencana banjir dan karhutla. Bahkan, sampai memicu kerugian secara material terutama kerusakan lahan-lahan yang produktif, lahan pertanian dan yang lain,” paparnya.

Dirinya pun menekankan, agar bencana itu tidak terulang kembali perlu ditangani dengan mitigasi bencana sejak dini. Selain itu, masyarakat diminta selalu waspada dan siaga dengan meningkatkan kesadaran sedini mungkin.

"Dengan mitigasi bencana dan kesiagaan di daerah, bencana semestinya dapat ditanggulangi dan dicegah. Saya harap ada keterlibatan dari seluruh pihak yang ada di Katingan," pungkas Markus. (sos/gus)

loading...

BACA JUGA

Kamis, 26 September 2024 11:43

Bunda Literasi Gunung Mas Resmi Dikukuhkan

KUALA KURUN - Penjabat (Pj) Bupati Gunung Mas (Gumas) Herson…

Kamis, 26 September 2024 11:40

Tingkatkan Lagi Partisipasi Pemilih di Pilkada

KUALA KURUN - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten…

Kamis, 26 September 2024 11:37

Rehabilitasi Tambak Rakyat Sebesar Rp 300 Juta

SUKAMARA -Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Kalimantan Tengah akan melaksanakan…

Senin, 23 September 2024 10:18

Kelurahan Padang Gelar Jalan Sehat

SUKAMARA – Kelurahan Padang, Kecamatan Sukamara, menggelar jalan sehat bagi…

Senin, 23 September 2024 10:15

Dukung Penambahan Ruang Terbuka Hijau

  PANGKALAN BUN- Ketua Sementara Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)…

Jumat, 20 September 2024 10:04

Penyebaran TBC dan HIV Jadi Perhatian Khusus

NANGA BULIK – Pemerintah Kabupaten Lamandau menggelar rapat koordinasi dan…

Kamis, 19 September 2024 10:01

Pemkab Gelar Lomba Kadarkum

SUKAMARA – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sukamara menggelar Lomba Keluarga Sadar…

Kamis, 19 September 2024 10:00

Kader Posyandu Teratai Dapat Penghargaan Nasional

NANGA BULIK - Kader Posyandu Teratai Desa Beruta, Kabupaten Lamandau,…

Rabu, 18 September 2024 10:11

Ribuan Pelamar CPNS di Lamandau Lolos Administrasi

NANGA BULIK  - Pemkab Lamandau telah mengumumkan hasil seleksi administrasi…

Rabu, 18 September 2024 10:08

Jalan Margasari Diguyur Rp 11 Miliar

SUKAMARA - Jalan Margasari di Desa Natai Sedawak mulai dilakukan…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers