SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

BARITO

Senin, 01 Juli 2024 17:47
DPRD Kapuas Terima LPj APBD 2023
RESMI: Ketua DPRD Kapuas Ardiansah dan Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi ketika serah terima Laporan Pertanggungjawaban (Lpj) APBD Tahun Anggaran 2023 dalam rapat paripurna, kemarin.

KUALA KAPUAS-Rapat paripurna ke-6 masa persidangan II tahun sidang 2024 DPRD Kabupaten Kapuas telah digelar Senin (24/6), dengan agenda penyampaian pidato Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang pertanggungjawaban Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD)  tahun anggaran 2023 yang disampaikan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) setempat.

"Paripurna ini beragendakan tentang Pertanggungjawaban APBD tahun anggaran 2023  Pemkab Kapuas, yang akan kita dengar langsung dari Pj Bupati Kapuas, Bapak Erlin Hardi,” ucap Ketua DPRD Kapuas Ardiansah, saat memimpin paripurna.

Selama 12 menit PjBupati Kapuas Erlin Hardi menyampaikan pengantar laporan pertanggungjawaban tersebut. Dari laporan diketahui hingga akhir tahun anggaran 2023, total APBD Kabupaten Kapuas sebesar kurang lebih  Rp 2,3 Triliun dengan Belanja Daerah sebesar 2,1 Triliun.

Setelahnya jalannya rapat dilanjutkan dengan penyerahan dokumen laporan pertanggungjawaban APBD 2023 dari Pj Bupati Kapuas kepada Ketua DPRD Kapuas, sebelum paripurna tersebut ditutup.

"Telah kita dengarkan bersama dan terima laporan dari Pemerintah Kabupaten Kapuas. Semoga terus terjalin koordinasi yang  baik demi kemajuan Kabupaten Kapuas" kata Ardiansah.

Diakhir agenda rapat paripurna tersebut digelar foto bersama antara pihak legislatif DPRD Kapuas dengan pihak eksekutif Pemkab Kapuas. Terlihat suasana hangat terjalin yang tidak lepas dari buah koordinasi yang saling bersinergi kedua lembaga tersebut.

Paripurna ini juga dihadiri, anggota forum komunikasi pimpinan daerah (forkopimda) dan kepala serta pejabat organisasi perangkat daerah (OPD) Pemkab Kapuas. (rm-107/gus)

loading...

BACA JUGA

Jumat, 02 Mei 2025 15:12

Buka Peluang Pengiriman Sampah Daur Ulang Melalui Jelai

SUKAMARA - Rencana pembangunan TPS3R untuk proses pengolahan sampah di…

Jumat, 02 Mei 2025 15:11

Debit Air Sei Mapam Naik

SUKAMARA – Tingginya intensitas hujan membuat debit air Sungai Mapam…

Jumat, 02 Mei 2025 15:11

Bupati Lantik 226 CPNS dan 654 PPPK

NANGA BULIK - Bupati Lamandau Rizky Aditya Putra melantik 226…

Kamis, 24 April 2025 17:20

Lahan untuk Sekolah Rakyat Sudah Siap

NANGA BULIK - Pemerintah Kabupaten Lamandau siap mendukung program Sekolah…

Kamis, 24 April 2025 17:10

Perempuan Berjasa Terima Penghargaan

SUKAMARA - Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Sukamara menggelar peringatan…

Kamis, 24 April 2025 17:09

Lahan Agrowisata Lapas Sukamara Panen Cabai

SUKAMARA - Program agrowisata di lahan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Sukamara…

Rabu, 23 April 2025 17:18

Pemkab Rencanakan Bangun Embung di Sungai Pasir

SUKAMARA - Pemerintah Kabupaten Sukamara merespon positif terhadap usulan pembangunan…

Rabu, 23 April 2025 17:18

Wabup Buka Bimbingan Manasik Haji

NANGA BULIK  – Wakil Bupati Lamandau Abdul Hamid secara resmi…

Selasa, 22 April 2025 17:07

Maksimalkan Pelayanan Bagi Masyarakat dengan Fasilitasi yang Ada

SUKAMARA – Kendati gedung baru Puskesmas Jelai belum rampung, Bupati…

Selasa, 22 April 2025 17:06

Jalan Teruntum - Simpang Gajah Masuk Program Jangka Panjang

SUKAMARA - Pembangunan atau pembukaan ruas jalan Teruntum - Simpang…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers