SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Selasa, 16 Juli 2024 12:45
Dorong Kontribusi Perusda Banama Tingang Makmur
LINTAS KOMISI: Juru Bicara Fraksi Golkar, Wisman saat menyerahkan pemandangan umum dalam kegiatan rapat paripurna, Senin (15/7).

PALANGKA RAYA – Kalangan anggota DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) mengharapkan Perusahaan Daerah (Perusda) Banama Tingang Makmur, mampu terus berkembang dan memberikan kontribusi nyata terhadap pertumbuhan perekonomian daerah.

Hal tersebut disampaikan juru bicara Fraksi Partai Golkar, Wisman, saat menyampaikan pemandangan umum terhadap tiga rancangan peraturan daerah (raperda). Salah satunya mengatur tentang perubahan kelima terhadap Perda tentang Pembentukan Perusda Banama Tingang Makmur.

“Tentu tujuan awal perusahaan daerah ini dibangun bisa memberi kontribusi yang nyata terhadap daerah, apakah itu dari segi pendapatan ataupun lapangan pekerjaan,” katanya, Senin (15/7).

Meksi raperda perubahan kelima tersebut secara substansi hanya mengatur tentang tata kelola dan penyesuaian aturan, namun pihaknya berharap ke depannya ada langkah-langkah perubahan yang mampu meningkatkan kontribusi perusda terhadap daerah.

Wisman menyebutkan, selama tiga dekade Perusda Banama Tingang Makmur hanya bergerak di bidang perhotelan, karena itu ke depannya harus ada konsep yang lebih terpadu dengan memperluas cakupan bidang usaha melalui pemanfaatan sumber daya alam.

“Di Kalteng inikan sumber daya alamnya cukup tersedia bahkan banyak, maka kami harapkan melalui manajenen perusda bisa mengelola usaha yang sudah ada dan juga bisa dijalankan kegiatan usaha lain,” paparnya.

Wisman melanjutkan, selain memperluas bidang usaha yang perlu dikembangkan, hal tidak kalah penting bagaimana memperkuat sumber daya manusia yang terlibat dalam mendukung pengelolaan perusahaan. Hal ini penting karena berkaitan dengan upaya menjalankan tata kelola untuk menuju perusda yang berkontribusi besar.

“Tidak hanya Banama Tingang Makmkur, namum kami tentunya mendorong semua perusahaan milik daerah bisa memberikan kontribusi. Tidak hanya dari sisi ekonomi, tapi bagaimana pendapatan juga berpengaruh termasuk lapangan pekerjaan,” pungkasnya. (sho/gus)   

loading...

BACA JUGA

Kamis, 19 Desember 2024 13:08

Gencarkan Operasi Pasar Menjelang Nataru

PALANGKA RAYA- Anggota Komisi II DPRD Kota Palangka Raya Khemal…

Kamis, 19 Desember 2024 13:08

Posko Arus Mudik Nataru Perlu Dipersiapkan

PALANGKA RAYA-Sekretaris Komisi III DPRD Kota Palangka Raya, Rana Muthia…

Rabu, 18 Desember 2024 17:58

Realisasi Pajak dan Retribusi Perlu Dipacu

PALANGKA RAYA - Wakil Ketua Komisi I DPRD Kota Palangka…

Rabu, 18 Desember 2024 17:57

Hadapi Ancaman Kebakaran dengan Siap Siaga

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi II DPRD Palangka Raya Wahid…

Selasa, 17 Desember 2024 15:35

Perlu Kolaborasi Wujudkan Program Makan Gratis

PALANGKA RAYA – Anggota Komisi I DPRD Kota Palangka Raya,…

Selasa, 17 Desember 2024 15:35

Inflasi Harus Terkendali Menjelang Nataru

PALANGKA RAYA – Anggota Komisi II DPRD Kota Palangka Raya…

Selasa, 17 Desember 2024 15:32

Pemprov Sukses Gelar Pelatihan Kepemimpinan Nasional

PALANGKA RAYA- Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Tengah (Kalteng) baru saja…

Selasa, 17 Desember 2024 15:31

Dukung Usulan RUU Perlindungan Guru

PALANGKA RAYA – Anggota Komisi III DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Senin, 16 Desember 2024 16:47

Komitmen Pelayanan Publik Harus Diwujudkan

PALANGKA RAYA - Wakil Ketua DPRD Palangka Raya Nenie A…

Senin, 16 Desember 2024 16:46

Tingkatkan Kesadaran Masyarakat Tentang Penanganan Bencana

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi III DPRD Palangka Raya Hasan…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers