SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

BARITO

Kamis, 25 Juli 2024 10:43
Hari Anak Nasional di Lamandau Meriah
BAHAGIA: Hari Anak Nasional di Lamandau dirayakan dengan meriah, Rabu (24/7).

NANGA BULIK - Hari Anak Nasional (HAN) di Lamandau diperingati dengan meriah, Rabu (24/7). Ratusan anak-anak dari tingkatan PAUD hingga SMA melakukan unjuk bakatnya masing-masing. Mulai dari tarian tradisional hingga modern, puisi, drumband, drama, menyanyi, silat, dan lainnya. 

Pj Bupati Lamandau Lilis Suriani mengatakan,  melalui peringatan Hari Anak Nasional, diharapkan anak-anak terlindungi hak-haknya, mulai dari dalam kandungan hingga dewasa nanti. 

"Anak-anak kita terpenuhi gizinya dan terjamin pendidikannya. Anak anak harus merdeka dari kekerasan, perkawinan anak, pekerja anak, dan stunting," harap Lilis. 

Diharapkan anak-anak Lamandau menjadi individu yang sehat, cerdas dan berprestasi untuk menjadi generasi Indonesia emas tahun 2045.

"Hal ini hanya bisa terwujud jika kita semua berkolaborasi, bertanggungjawab bersama-sama untuk mendukung anak-anak kita," ungkapnya. 

Sementara itu, Kepala DP3AP2KB Kabupaten Lamandau Ahmad Alvian Aribowo mengungkapkan,  peringatan Hari Anak Nasional dirayakan sebagai momentum penting untuk mengampanyekan pemenuhan hak anak atas hak hidup, tumbuh, berkembang dan berpartisipasi secara wajar sesuai dengan harkat dan martabat kemanusiaan serta mendapat perlindungan dari kekerasan dan diskriminasi. 

"Tujuannya adalah untuk meningkatkan peran keluarga dalam pengasuhan anak,  penurunan kekerasan terhadap anak, penurunan pekerjaan anak , dan pencegahan perkawinan anak," beber Alvian. 

 

Selain melibatkan pelajar dari tingkat PAUD hingga SMA, kegiatan juga diikuti oleh Forum Anak daerah, Anak Genew, remaja masjid hingga remaja gereja. (mex/yit) 

 

loading...

BACA JUGA

Senin, 21 April 2025 13:19

Peternak Diberikan Sosialiasi Kesehatan Masyarakat Vereriner

SUKAMARA -  Para peternak ayam potong di Kabupaten Sukamara diberikan…

Senin, 21 April 2025 13:19

Pembangunan Labkesda Senilai Rp 11 Miliar Molor

SUKAMARA - Bupati Sukamara Masduki meninjau proyek pembangunan gedung Laboratorium…

Senin, 21 April 2025 13:18

Wakil Ketua I DPRD Kobar H Rudi Imam Gunawan.

NANGA BULIK -  Rimba Jaya adalah salah satu desa yang…

Kamis, 17 April 2025 15:46

Proyek Molor, Bupati Sidak Puskesmas Jelai

SUKAMARA – Menyikapi laporan terkait molornya pembangunan Puskesmas Jelai, Bupati…

Kamis, 17 April 2025 15:46

Lapas Sukamara Laksanakan Donor Darah

SUKAMARA - Lapas Sukamara menyelenggarakan kegiatan donor darah. Kegiatan itu…

Kamis, 17 April 2025 15:45

Lupakan Perbedaan Pilihan Politik

NANGA BULIK -  Bupati Lamandau Rizky Aditya Putra bersama Wakil…

Kamis, 17 April 2025 15:45

Rela Antre Lama Demi Salaman dengan Bupati

NANGA BULIK– Suasana penuh keakraban dan kebersamaan mewarnai acara halalbihalal…

Rabu, 16 April 2025 16:21

Poktan Beruntung Jaya Syukuran Panen Padi

SUKAMARA – Petani di Desa Sungai Pasir, Kecamatan Pantai Lunci,…

Rabu, 16 April 2025 16:20

Pemkab Siap Dukung Pembangunan Sekolah Garuda

NANGA BULIK - Pemerintah Kabupaten Lamandau terus memperkuat koordinasi lintas…

Senin, 14 April 2025 17:58

Dekranasda Dorong Perajin Miliki Daya Saing

NANGA BULIK– Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK)…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers