SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

BARITO

Jumat, 26 Juli 2024 12:18
Pemkab Serahkan Bantuan untuk Partai Politik
BANTUAN: Penjabat Bupati Katingan Saiful menyerahkan bantuan partai kepada 10 partai politik di aula Kesbangpol Katingan, Kamis (25/7).

KASONGAN - Penjabat Bupati Katingan Saiful menyerahkan bantuan kepada 10 partai politik yang mendapatkan kursi di DPRD Katingan. Penyaluran bantuan periode Januari hingga Juli untuk partai politik hasil pemilihan umum 2019 hingga 2024.

"Bantuan ini bermanfaat dalam rangka menjalankan silahturahmi dan kemitraan antara Pemerintah Kabupaten Katingan dengan partai politik penerima bantuan keuangan," ujar Saiful, Kamis (25/7). 

Selain itu, ada edukasi yang diberikan setelah penyerahan bantuan guna meningkatkan pengetahuan dalam hal pengadministrasian dan pelaporan serta tertib administrasi tata kelola bantuan keuangan partai politik. 

"Bantuan keuangan partai politik bersumber dari anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) yang diberikan secara proporsional kepada partai politik yang mendapatkan kursi yang penghitungannya berdasarkan jumlah perolehan suara," bebernya.

Menurutnya, pemberian bantuan partai politik ini sebagai tindak lanjut dari Surat Menteri Dalam Negeri  Nomor 213/ 3334/ Polpum pada 18 Mei 2021. Tahapan lanjutan setelah disalurkannya bantuan keuangan kepada masing-masing partai politik dan perlu dilakukan penyampaian tanda bukti penerimaan bantuan keuangan yang telah disalurkan, disertai dengan penandatanganan berita acara serah terima bantuan keuangan oleh ketua dan bendahara partai politik serta kepala Kesbangpol Kabupaten Katingan selaku penjabat yang ditunjuk atas nama pemerintah daerah. 

Bantuan partai politik diberikan sesuai kemampuan daerah yang digunakan sebagai penunjang kegiatan partai politik. Selain itu, juga dapat dimanfaatkan untuk kepentingan program pendidikan politik bagi para kader partai dalam pembentukan karakter dan menyiapkan pemimpin daerah. (sos/yit) 

loading...

BACA JUGA

Selasa, 22 April 2025 17:06

Pemkab Dorong Percepatan Pengakuan MHA

NANGA BULIK - Pemerintah Kabupaten Lamandau mendorong percepatan pengakuan dan…

Senin, 21 April 2025 13:19

Peternak Diberikan Sosialiasi Kesehatan Masyarakat Vereriner

SUKAMARA -  Para peternak ayam potong di Kabupaten Sukamara diberikan…

Senin, 21 April 2025 13:19

Pembangunan Labkesda Senilai Rp 11 Miliar Molor

SUKAMARA - Bupati Sukamara Masduki meninjau proyek pembangunan gedung Laboratorium…

Senin, 21 April 2025 13:18

Wakil Ketua I DPRD Kobar H Rudi Imam Gunawan.

NANGA BULIK -  Rimba Jaya adalah salah satu desa yang…

Kamis, 17 April 2025 15:46

Proyek Molor, Bupati Sidak Puskesmas Jelai

SUKAMARA – Menyikapi laporan terkait molornya pembangunan Puskesmas Jelai, Bupati…

Kamis, 17 April 2025 15:46

Lapas Sukamara Laksanakan Donor Darah

SUKAMARA - Lapas Sukamara menyelenggarakan kegiatan donor darah. Kegiatan itu…

Kamis, 17 April 2025 15:45

Lupakan Perbedaan Pilihan Politik

NANGA BULIK -  Bupati Lamandau Rizky Aditya Putra bersama Wakil…

Kamis, 17 April 2025 15:45

Rela Antre Lama Demi Salaman dengan Bupati

NANGA BULIK– Suasana penuh keakraban dan kebersamaan mewarnai acara halalbihalal…

Rabu, 16 April 2025 16:21

Poktan Beruntung Jaya Syukuran Panen Padi

SUKAMARA – Petani di Desa Sungai Pasir, Kecamatan Pantai Lunci,…

Rabu, 16 April 2025 16:20

Pemkab Siap Dukung Pembangunan Sekolah Garuda

NANGA BULIK - Pemerintah Kabupaten Lamandau terus memperkuat koordinasi lintas…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers