SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

BARITO

Senin, 02 September 2024 15:41
DPRD Masih Membahas Alat Kelengkapan
WAWANCARA: Ketua DPRD Kabupaten Katingan sementara, Yudea ketika ditemui, belum lama ini.

KASONGAN- Ketua DPRD sementara Kabupaten Katingan  Yudea menyebutkan, saat ini pihaknya masih membahas Alat Kelengkapan Dewan (AKD). Sehingga, AKD ini menjadi barometer utama dalam menjalankan kinerja bagi pimpinan dan anggota legislatif.

"AKD yang harus diputuskan ini seperti unsur pimpinan yang definitif, komisi, fraksi, badan anggaran dan sejumlah alat kelengkapan dewan lainnya. Dengan begitu, penetapan alat kelengkapan dewan ini berkaitan dengan kinerja dewan selama lima tahun ke depan, "ujarnya, Minggu (1/9).

Menurutnya, apabila AKD belum ditetapkan legislatif tidak bisa melaksanakan tugas, pokok dan fungsinya secara menyeluruh . Termasuk penganggaran, pengawasan dan legislasi untuk menjalankan peran dari lembaga dewan itu sendiri.

"Selain melakukan fungsi tersebut, dewan mempunyai peran besar dalam melakukan pengawasan terhadap seluruh pekerjaan fisik yang sudah dimasukkan ke dalam program. Terlebih, program tersebut bersifat untuk kepentingan publik dan bagian daripada skala prioritas,” papar Yudea.

Ia menekankan, pembahasan AKD ini memerlukan waktu hingga satu bulan. Apabila, waktunya satu bulan ada pembahasan dirinya meyakini beberapa alat kelengkapan dewan sudah terbentuk di bulan September 2024 sehingga bisa diputuskan dan segera ditetapkan.

"Penetapan itu tentu saja diputuskan melalui paripurna yang dihadiri oleh anggota legislatif bersama unsur pimpinan. Karena unsur pimpinan ini nantinya ada tiga yakni ketua, wakil ketua I dan kakil ketua II," pungkas Yudea. (sos/gus)

loading...

BACA JUGA

Sabtu, 12 September 2015 23:50

Makin Pekat, Ribuan Masker Kembali Dibagikan

<p>MUARA TEWEH &ndash; Ribuan masker kembali dibagikan oleh Dinas Kesehatan (Diskes) dan Kwartir…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers