SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Rabu, 04 September 2024 12:47
Penyusunan Tata Tertib DPRD Disepakati
RAPAT GABUNGAN: Khemal Nasery, saat memimpin rapat pembahasan tatib DPRD, yang sudah mendapat kesepakatan bersama oleh seluruh anggota DPRD Palangka Raya.

PALANGKA RAYA – Ketua sementara DPRD Palangka Raya Khemal Nasery, memastikan pihaknya telah menyepakati bersama tata tertib (Tatib) DPRD periode 2024-2029 setelah dimelalui beberapa kali rapat dan koordinasi.

Ia menyebutkan, rapat penyusunan tata tertib sempat berlangsung alot, bahkan beberapa waktu lalu rapat tersebut sempat ditunda karena setiap anggota dewan memberikan pandangan dan masukan demi penyusunan tata tertib yang sesuai.

“Memang rapat sempat diskors karena ada beberapa perwakilan dari partai yang tidak hadir, karena keterwakilan teman-teman dari partai yang duduk di DPRD ini sangat penting dalam memberikan pendapatnya,” kata Kehmal, Selasa (3/9).

Setelah melalui pembahasan yang cukup panjang,  penyusunan tatib telah mencapai titik kesepakatan. Dimana aturan tersebut mengacu pada Undang-undang Nomor23 Tahun 2014 dan Peraturan Pemerintah Nomor 12 Tahun 2018 tentang teknik penyusunan peraturan perundang-undangan.

“Yang namanya kita membahas sebuah aturan, ya pastilah berlangsung panjang. Tapi pada dasarnya semua anggota dewan juga telah menerima apa yang sudah disusun bersama,” papar Khemal Nasery.

Politikus Partai Golkar ini  juga menyebutkan, sebelum diresmikan sebagai peraturan tatib DPRD Kota Palangka Raya, pihaknya akan mempresentasikan tatib tersebut untuk memastikan bahwa aturan itudapat mengakomodasi seluruh pendapat dan aspirasi anggota dewan.

Tidak sampai disitu, karena sebelum disepakati lebih lanjut aturan tersebut juga dikonsultasikan dengan Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) untuk menerima masukan demi memperkuat aturan tatib DPRD.

“Karena aturan itukan untuk kepentingan bersama, jadi semua aspirasi anggota harus dimasukan dan sesuai kebutuhan, sebab pada dasarnya DPRD ingin tugas dan fungsinya berjalan maksimal,” paparnya.

Lebih lanjut dia mengatakan, agenda selanjutnya adalah melaksanakan orientasi untuk anggota dewan yang baru. Sementara, terkait teknis pelaksanaan orientasi akan diserahkan kepada Sekretariat DPRD untuk dikoordinasikan dengan BKPSDM Kalteng.

“Kami tinggal menunggu kesiapan mereka saja, kapan mereka bisa. Yang pasti kami semua anggota dewan periode 2024-2029 sudah siap melaksanakan tugas untuk menyerap aspirasi masyarakat,” pungkas Khemal Nasery. (sho/gus)

loading...

BACA JUGA

Sabtu, 15 Februari 2025 11:29

Kembangkan Riset dan Teknologi untuk Pembangunan

PALANGKA RAYA – Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Daerah (Sekda) Kalimantan…

Sabtu, 15 Februari 2025 11:28

PBS Diminta Perhatikan Pemberdayaan Masyarakat

PALANGKA RAYA – Anggota Komisi II DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng),…

Kamis, 13 Februari 2025 15:47

Pemprov Kalteng Tingkatkan SDM Petani

PALANGKA RAYA – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), Edy Pratowo,…

Kamis, 13 Februari 2025 15:47

Penggunaan Kendaraan Pelat KH Dukung Peningkatan PAD

PALANGKA RAYA – Wakil Ketua Komisi I DPRD Kalimantan Tengah…

Rabu, 12 Februari 2025 16:10

Gubernur Kalteng Tekankan Pentingnya Optimalisasi Potensi Daerah

PALANGKA RAYA – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), Sugianto Sabran menekankan…

Rabu, 12 Februari 2025 13:14

Efisiensi Anggaran Tidak Mengganggu Pendidikan dan Kesehatan

PALANGKA RAYA – Wakil Ketua Komisi III DPRD Kalimantan Tengah…

Selasa, 11 Februari 2025 13:24

Pemprov Jalin Sinergi dengan Pengadilan Tinggi

PALANGKA RAYA – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo menegaskan…

Selasa, 11 Februari 2025 13:23

Upayakan Percepatan Perbaikan Jalan

PALANGKA RAYA – Ketua DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng), Arton S…

Senin, 10 Februari 2025 13:29

Sugianto Ingatkan Gubernur Terpilih soal Pembangunan Berkelanjutan

PALANGKA RAYA – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Sugianto Sabran menaruh…

Senin, 10 Februari 2025 13:29

DPRD Umumkan Usulan Pemberhentian dan Pelantikan Kepala Daerah

PALANGKA RAYA – DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) telah mengumumkan usulan…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers