SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

BARITO

Rabu, 02 Oktober 2024 10:15
Hari Kesaktian Pancasila Momentum Jaga Persatuan
KESAKTIAN PANCASILA: Penjabat Bupati Sukamara Rendy Lesmana saat memimpin upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila di halaman Kantor Bupati Sukamara.

SUKAMARA – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sukamara memperingati Hari Kesaktian Pancasila di halaman Kantor Bupati Sukamara, Selasa (1/10). Melalui peringatan itu diharapkan bisa menjadi pemersatu semua lapisan masyarakat dan dapat menjadi semangat dalam menjaga keutuhan bangsa, terutama di tengah situasi tahapan pesta demokrasi pemilihan kepala daerah dan wakil kelapa daerah (Pilkada) 2024.

"Harapan dari bangsa ini adalah selalu menjaga keutuhan bangsa, menjaga persatuan, serta menghindari rongrongan baik yang berasal dari dalam maupun dari luar," kata Pj Bupati Sukamara Rendy Lesmana.

Melalui momen tersebut seluruh elemen bangsa bersatupadu menjaga keutuhan negara Republik Indonesia, terlebih dalam saat ini bangsa Indonesia akan melaksanakan pesta demokrasi secara serentak untuk memilih pemimpin. Sebab itulah seluruh anak bangsa diharapkan untuk selalu menjaga persatuan dan kesatuan  meskipun dalam pelaksanaan Pilkada ada perbedaan pilihan tetapi tetap dalam kerangka negara kesatuan.

"Semoga semua tahapan Pilkada berjalan dengan baik agar Kabupaten Sukamara tetap aman dan damai sehingga mendapatkan pemimpin sesuai pilihan masyarakat dan dapat melanjutkan estafet pembangunan di daerah," tukas Rendy Lesmana.(fzr/yit)

 

loading...

BACA JUGA

Sabtu, 12 September 2015 23:50

Makin Pekat, Ribuan Masker Kembali Dibagikan

<p>MUARA TEWEH &ndash; Ribuan masker kembali dibagikan oleh Dinas Kesehatan (Diskes) dan Kwartir…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers