SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

BARITO

Senin, 25 November 2024 10:32
RSUD Lamandau Berencana Buka Layanan Hemodialisa
FASKES: Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Lamandau.

NANGA BULIK – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Lamandau telah  ditetapkan sebagai pengampu Layanan uronefrologi, sehingga  akan membuka layanan hemodialisa (cuci darah).

"Kita berencana membangun gedung hemodialisa tahun depan. Semoga bisa terlaksana dengan lancar," ucap Direktur RSUD Lamandau dr Mardoni. 

Saat ini ada tren peningkatan pasien gagal ginjal yang mengharuskan  tindakan cuci darah atau  hemodialisa. Pasien saat ini terpaksa harus ke Pangkalan Bun untuk cuci darah dua kali dalam seminggu. 

"Sudah tercatat 10 orang pasien dari Lamandau terjadwal rutin melakukan hemodialisis di Pangkalan Bun," bebernya. 

Dengan terbangunnya gedung hemodialisa di RSUD Lamandau, diharapkan dapat memberikan pelayanan hemodialisa yang terjangkau kepada masyarakat Lamandau sehingga mengurangi angka rujukan pasien.

"Kita akan memberikan akses yang lebih mudah dan cepat ke layanan hemodialisa sehingga dapat mengurangi beban perjalanan serta biaya bagi pasien dan masyarakat," harapnya. 

Dengan adanya gedung hemodialisa, RSUD Lamandau dapat menangani lebih banyak pasien cuci darah dan mempercepat proses pemulihan pasien. 

"Selain infrastruktur dan sarana peralatan, kita juga mulai menyiapkan tenaga medis, baik dokter maupun perawat. Karena untuk melakukan hemodialisa memang harus ada pelatihan khusus," tambahnya. (mex/yit) 

loading...

BACA JUGA

Senin, 25 November 2024 10:32

RSUD Lamandau Berencana Buka Layanan Hemodialisa

NANGA BULIK – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Lamandau telah …

Jumat, 22 November 2024 10:36

Inovasi ”Sidin Beramal” Permudah Pengurusan Izin

NANGA BULIK - Pelayanan publik di Kabupaten Lamandau masih menghadapi…

Rabu, 20 November 2024 10:33

HKN, Pelayanan Kesehatan Wajib Ditingkatkan

NANGA BULIK - Penjabat Bupati Lamandau Said Salim mengapresiasi seluruh…

Senin, 18 November 2024 12:29

Pj Bupati Ajak Masyarakat Tetap Jaga Persatuan dan Kesatuan

NANGA BULIK - Suhu politik menjelang hari pemungutan suara Pemilihan…

Jumat, 15 November 2024 17:30

Susun RKA dengan Perhatikan Skala Prioritas

KUALA KURUN - Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) pada…

Jumat, 15 November 2024 17:28

Tahapan Pilkada Perlu Pengawasan Bersama

SUKAMARA - Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM Setda Sukamara…

Jumat, 15 November 2024 17:27

Guru Penggerak Harus Tingkatkan Kualitas Belajar di Kelas

NANGA BULIK- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamandau terus mendorong peningkatan kualitas…

Kamis, 14 November 2024 11:43

Pastikan Higienis, Air Minum Lapas Sukamara Dicek

SUKAMARA – Petugas dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Sukamara melakukan pengecekan…

Kamis, 14 November 2024 11:41

Desak Pemkab Perhatikan Jalan AMD di Desa Terawan

KUALA PEMBUANG – Anggota DPRD Kabupaten Seruyan Hadinur, meminta pemerintah…

Rabu, 13 November 2024 10:34

Dorong Keterlibatan Swasta dalam Pengembangan Pariwisata

KUALA PEMBUANG- Kalangan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seruyan…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers