SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

BARITO

Kamis, 09 Januari 2025 18:00
Realisasi PAD Lamandau 80,6 Persen
Sekda Lamandau Irwansyah.

NANGA BULIK - Pendapatan asli daerah (PAD) Kabupaten Lamandau tahun 2024 mencapai 80 persen dari target. Sekda Lamandau Irwansyah mengungkapkan bahwa capaian PAD Lamandau berdasarkan laporan dari Mendagri masuk 13 besar nasional. 

"Secara umum target kita sudah tercapai, namun secara parsial memang ada beberapa yang tidak tercapai karena ada kendala. Namun, pajak daerah lainnya tercapai," bebernya. 

Dari Target PAD sebesar Rp  101.177.715.581, pada tahun 2024 terealisasi sebesar Rp 81.593.800.262 atau 80,64 persen. 

Pendapatan yang tidak tercapai tersebut berasal dari Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan (BPHTB). Direncanakan ada pendapatan dari BPHTB atas terbitnya izin HGU beberapa perusahaan, namun ternyata hingga akhir tahun 2024 perizinan tersebut belum selesai. 

"Putusan tersebut ada di tingkat pusat (ATR BPN) sehingga kita tidak bisa intervensi. Namun kita telah melakukan upaya, semoga tahun ini beberapa perijinan tersebut selesai dan berdampak pula pada capaian PAD kita," harapnya. 

Sementara itu sumber PAD lain telah mengalami peningkatan yang signifikan. Baik dari pajak, retribusi daerah, hasil pengelolaan kekayaan daerah yang dipisahkan maupun lain-lain PAD yang sah. (mex/yit)

loading...

BACA JUGA

Kamis, 17 April 2025 15:46

Proyek Molor, Bupati Sidak Puskesmas Jelai

SUKAMARA – Menyikapi laporan terkait molornya pembangunan Puskesmas Jelai, Bupati…

Kamis, 17 April 2025 15:46

Lapas Sukamara Laksanakan Donor Darah

SUKAMARA - Lapas Sukamara menyelenggarakan kegiatan donor darah. Kegiatan itu…

Kamis, 17 April 2025 15:45

Lupakan Perbedaan Pilihan Politik

NANGA BULIK -  Bupati Lamandau Rizky Aditya Putra bersama Wakil…

Kamis, 17 April 2025 15:45

Rela Antre Lama Demi Salaman dengan Bupati

NANGA BULIK– Suasana penuh keakraban dan kebersamaan mewarnai acara halalbihalal…

Rabu, 16 April 2025 16:21

Poktan Beruntung Jaya Syukuran Panen Padi

SUKAMARA – Petani di Desa Sungai Pasir, Kecamatan Pantai Lunci,…

Rabu, 16 April 2025 16:20

Pemkab Siap Dukung Pembangunan Sekolah Garuda

NANGA BULIK - Pemerintah Kabupaten Lamandau terus memperkuat koordinasi lintas…

Senin, 14 April 2025 17:58

Dekranasda Dorong Perajin Miliki Daya Saing

NANGA BULIK– Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK)…

Jumat, 11 April 2025 17:56

Puskesmas Sukamara Siap Terapkan ILP

SUKAMARA - Puskesmas Sukamara akan berpedoman pada Integrasi Layanan Primer…

Jumat, 11 April 2025 17:55

Peternakan Ayam Potong Wajib Kantongi Perizinan

SUKAMARA - Usaha peternakan ayam potong di Kabupaten Sukamara wajib…

Jumat, 11 April 2025 17:55

Gebrakan Bupati Bikin Pegawai Gembira

NANGA BULIK–Kabar gembira bagi aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers