SUKAMARA - Wakil Bupati Sukamara Nur Efendi bersama Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Pasar Sayur dan Ikan (Saik) Sukamara, Selasa (25/2). Hasil pemantauan didapati harga-harga masih stabil.
"Setiap hari Senin dilaksanakan rapat pergerakan harga bahan pokok dan inflasi. Hari ini langsung cek ke lapangan untuk mengetahui harga tingkat pedagang," kata Wakil Bupati Sukamara Nur Efendi.
Menurutnya, pemantauan harga bahan pokok memang rutin dilaksanakan oleh pemerintah daerah menjelang perayaan hari besar keagamaan. Hal itu penting dilakukan agar harga terpantau dan terkendali sehingga terjangkau oleh masyarakat, apalagi menjelang bulan Ramadan.
"Sebentar lagi memasuki bulan Ramadan maka kami ingin memastikan harga kebutuhan pokok stabil," tegas Nur Efendi.
Sementara itu Kepala Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan Sukamara Iswan Gemayana mengatakan bahwa hasil dari sidak yang dilakukan tersebut menunjukan secara umum harga masih stabil dan tidak ada lonjakan. Hanya saja ada beberapa bahan pokok yang mengalami kenaikan sedikit seperti cabai.
“Yang lainnya masih stabil dan stok masih aman hingga Ramadan nanti," tukas Iswan Gemayana.(fzr/yit)