SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Kamis, 21 Desember 2017 10:27
Pegawai Jangan Tambah Libur
PEGAWAI DAERAH: ASN Seruyan mengikuti apel pagi. Menjelang Natal dan Tahun Baru, Wakil BupatiSeruyan meminta ASN agar tidak menambah libur.(HENDRI EDITIA/RADAR SAMPIT)

KUALA PEMBUANG - Menjelang Natal 2017 dan Tahun Baru 2018, Wakil Bupati Kabupaten Seruyan Yulhaidir meminta kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) agar tidak menambah libur yang sudah ditentukan, sehingga pelayanan kepada masyarakat terus berjalan dengan baik.

Menurut Wabup, dengan adanya perayaan Natal dan Tahun Baru memang ada beberapa jadwal yang diliburkan, namun dirinya meminta agar seluruh Kepala Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD) di Seruyan memastikan pegawainya masuk kerja guna memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Selain itu, dirinya menegaskan agar kepala SKPD memberikan sanksi tegas kepada pegawainya yang sengaja menambah libur, hal ini dilakukan agar pelayanan kepada masyarakat tetap terlaksana dengan baik di momen libur panjang ini.

Sementara itu, dalam memberikan pelayanan dirinya meminta agar sopan santun kepada masyarakat karena PNS merupakan abdi negara yang tugasnya melayani masyarakat sehingga jangan sampai PNS tidak ramah kepada masyarakat.

Wabup meminta agar pelaksanaan Natal dan Tahun Baru ini berjalan dengan baik, dirinya meminta seluruh lapisan masyarakat menjaga suasana ini dengan meningkatkan toleransi kepada umat Nasrani untuk menjalankan Natal. (hen/fm)


BACA JUGA

Senin, 07 September 2015 22:26

Excavator Sudah Diincar

<p><strong>SAMPIT &ndash;</strong> Aparat kepolisian berhasil meringkus komplotan…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers