KUALA PEMBUANG - Guna menunjang akan beroperasional Pelabuhan Teluk Segintung pada 2018 mendatang, pemerintah daerah harus memastikan lebih dulu membenahi akses jalan dari kota Kuala Pembuang menuju kawasan pelabuhan.
Sekretaris Daerah (Sekda) Seruyan Drs Haryono, MM mengungkapkan pada 2018 mendatang pemerintah daerah akan menggelontorkan dana cukup besar untuk membenahi jalan dari Kuala Pembuang menuju Pelabuhan Segintung, karena dengan kondisi jalan saat ini masih belum baik sehingga harus segera menyelesaikan komponen pendukung untuk operasional.
”Saya perkiraan dana yang nantinya digelontorkan berkisar Rp 40 miliar,” ujarnya belum lama tadi.
Diakuinya, jika nantinya pelabuhan tersebut beroperasi, maka perekonomian di Kabupaten Seruyan akan menggeliat, karena operasionalnya pelabuhan itu dari segi tenaga kerja bahkan pendapatan untuk Kabupaten Seruyan meningkat.
”Kami desak pemerintah pusat agar segera mengoperasionalkan pelabuhan itu,” terangnya.
Menurutnya, keberadaan Pelabuhan Segintung sangat baik untuk pergerakan ekonomi di Kabupaten Seruyan, hanya saja memang butuh anggaran yang banyak untuk menyiapkan fasilitas pendukung untuk mengoperasionalkan pelabuhan tersebut. Salah satunya akses infrastruktur jalan yang saat ini masih terus diupayakan untuk diselesaikan.
”Kalau infrastruktur jalan sudah siap, saya yakin investor akan melirik pelabuhan itu,” imbuhnya. (hen/fm)