SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Kamis, 15 Februari 2018 11:50
Pemkab Kobar Komitmen Membangun Dari Pelosok
SURVEI: Wakil Bupati Kobar Ahmadi Riansyah saat meninjau jalan di beberapa Desa Kecamatan Kolam.(JOKO HARDYONO/RADAR PANGKALAN BUN)

PANGKALAN BUN - Sesuai dengan visi misinya, Bupati Kotawaringin Barat (Kobar) Hj Nurhidayah bersama Wakil Bupati Kobar Ahmadi Riansyah akan mengutamakan mempercepat pembangunan di daerah pelosok Bumi Marunting Batu Aji.

 Wakil Bupati Kobar Ahmadi Riansyah menuturkan, Pemkab Kobar akan memprioritaskan sejumlah akses jalan di beberapa Kecamatan Kabupaten Kobar. Seperti di Kecamatan Arut Utara, Kecamatan Pangkalan Banteng - Kumai Seberang, Kecamatan Kumai dan yang baru ini dirinya melakukan survei ke sejumlah Dess di Kecamatan Kotawaringin Lama (Kolam). Rencananya perbaikan jalan ini akan dilakukan bersama konsorsium, bekerja sama dengan beberapa perusahaan perkebunan sawit.

 ”Komitmen ibu bupati, prioritas utama tahun ini adalah membuka akses jalan Desa di wilayah pelosok, terutama di Kecamatan Kolam. Sebab dengan akses jalan yang memadai, geliat perekonomian warga pasti bakal meningkat,” ujarnya, Rabu (14/2) kepada Radar Pangkalan Bun.

 Ahmadi meneruskan, guna memperlancar pembangunan jalan tersebut, Pemkab Kobar akan mengajak sejumlah perusahaan sawit dalam pengerjaan pembangunan jalan yang ada di desa. Sebab lanjutnya,  wilayah yang dihuni warga di pelosok desa di Kecamatan Kolam, banyak di kelilingi perusahaan sawit. Sehingga sudah menjadi kewajiban perusahaan untuk turut serta membantu pembangunan.

 Sementara itu, Humas PT BGA di Kecamatan Kolam, Jauhari menyampaikan, pihaknya selama ini selalu membantu pembangunan jalan di desa-desa terpencil di Kolam. ”Itu sudah menjadi tanggung jawab kami sebagai perusahaan yang turut serta mengentaskan keterbelakangan wilayah. Dalam waktu dekat kita akan melakukan pembukaan jalan di Desa Lalang, supaya jaringan listrik bisa masuk wilayah itu. Sebab sudah puluhan tahun mereka belum menikmati listrik,” pungkasnya. (jok/gus) 

 


BACA JUGA

Selasa, 08 September 2015 21:10

57 Jamaah Calon Haji Diberangkatkan

<p>PANGKALAN BUN- Sebanyak 57 orang Jamaah Calon Haji (JCH) asal Kabupaten Kotawaringin Barat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers