SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Kamis, 07 Juni 2018 10:25
Polres Seruyan Gelar Pasukan

Operasi Ketupat Telabang 2018

CEK PERALATAN: Kapolres Seruyan didampingi Sekda Seruyan mengecek kendaraan operasional petugas yang terlibat dalam Operasi Ketupat 2018.(HENDRI EDITIA/RADAR SAMPIT)

KUALA PEMBUANG - Kapolres Seruyan AKBP Ramon Zamora Ginting SIK memimpin upacara apel gelar pasukan Operasi Ketupat Telabang 2018, yang dilaksanakan di halaman Mapolres Seruyan, Rabu (6/6) sore.

Apel Gelar Pasukan tersebut diikuti anggota TNI, Satpol PP, Dishub, Batamad, Pramuka dan Bankom serta dihadiri sejumlah unsur pimpinan FKPD.

Kapolres dalam kesempatan tersebut menyampaikan sambutan Kapolri, dimana kegiatan apel gelar pasukan Operasi Ketupat 2018 ini digelar serentak di seluruh Indonesia.

Apel ini dalam rangka menjaga keamanan suasana Idul Fitri 1439 H, dan kelancaran arus mudik dan balik lebaran. Operasi pengamanan ini dimulai sejak 7 Juni hingga 24 Juli 2018.

"Diharapkan keamanan dan kelancaran arus mudik dan balik Idul Fitri dapat terjaga dengan baik,” ujarnya.

"Ini dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang melakukan mudik maupun balik lebaran, serta saat menjalan ibadah salat Idul Fitri nanti,” timpalnya.

Menurutnya, dalam memberikan pengamanan ini, pihaknya menempatkan personelnya di pos-pos jaga seperti di Stadion Mini Gagah Lurus, pasar, masjid, lokasi wisata Sungai Bakau, bank-bank, dan juga ATM.

"Kita harapkan kegiatan operasi ini bisa memberikan rasa aman bagi seluruh masyarakat khususnya di Seruyan,” harapnya. (hen/fm)


BACA JUGA

Selasa, 15 April 2025 17:06

Rizky Siap Jalankan Amanah Rakyat Lamandau

NANGA BULIK - Bupati Lamandau Rizky Aditya Putra menegaskan komitmennya…

Senin, 14 April 2025 17:58

CFD Jadi Sarana Promosi Produk Unggulan

SUKAMARA - Car Free Day (CFD) resmi digelar di Sukamara.…

Jumat, 28 Februari 2025 17:43

Tahun Ini, Ditarget 250 Pelajar Dapatkan Beasiswa Kuliah

SUKAMARA - Bupati Sukamara Masduki mengatakan bahwa pemerintah daerah menargetkan…

Kamis, 27 Februari 2025 17:56

Dinkes Sosialisasikan Program Cek Kesehatan Gratis

NANGA BULIK - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Lamandau sosialisasi tentang…

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers