SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Rabu, 30 Juni 2021 13:00
Tim Gabungan Razia Tempat Nongkrong

Ajak Warga Patuh Prokes

YUSTISI: Petugas gabungan mendatangi salah satu tempat nongkong yang dapat menimbulkan kerumunan, Senin (28/6) malam. (IST/RADAR SAMPIT)

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Pemkab Kotim) tengah bekerja keras menekan angka penularan Covid-19. Berbagai upaya dilakukan, seperti menerapkan pemberlakuan jam malam.

Untuk memastikan aturan tersebut tetap berjalan dan dipatuhi masyarakat, jajaran Kepolisian Sektor Polsek Baamang, Senin (29/6) malam menggelar Operasi Yustisi gabungan dengan melibatkan TNI dan Satpol PP.

Selama operasi, tim gabungan lebih menyasar kepada masyarakat yang melanggar atau tidak disiplin protokol kesehatan.

”Kami mendatangi tempat keramaian seperti kafe-kafe, warung, rental game serta angkringan di wilayah Kecamatan Baamang,” ujar Kapolsek Baamang AKP Ratno, Selasa (29/6).

Dalam operasi tersebut, pihaknya memberikan imbauan dan teguran sampai dengan tindakan tegas berupa pembubaran kepada masyarakat yang kedapatan melanggar protokol kesehatan seperti tidak mengenakan masker.

Masyarakat dan pemilik usaha kedapatan melanggar protokol kesehatan, maka bersiap-siap diberi sanksi. Bila tetap mengulang pelanggar, maka akan ditindaklanjuti Satreskrim Polres Kotim.

”Pendisiplinan tetap dilakukan secara tegas dengan mengedepankan tindakan persuasif dan humanis,” kata Ratno.

Kapolsek juga mengimbau masyarakat selalu menerapkan protokol kesehatan saat berada di luar rumah. Apabila tidak ada kepentingan yang mendesak, sebaiknya masyarakat tetap di rumah untuk membantu memutus mata rantai Covid-19.

”Kepada pelaku usaha, saya harap bisa memberlakukan jam malam. Bila memasuki jam 22.00 WIB malam, diharapkan bisa tutup, tapi kalau tidak bisa silakan saja, tapi menunya wajib dibungkus,” imbaunya. (sir/fm)


BACA JUGA

Jumat, 22 November 2024 10:42

Harapan Baru Tingkatkan Kualitas Beras Lokal

SAMPIT – Pembangunan Rice Milling Plant (RMP) di Desa Lampuyang,…

Kamis, 21 November 2024 10:45

Kotim Raih Penghargaan dari Kementerian Pekerjaan Umum

SAMPIT -  Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)  mendapatkan  nominasi  Program …

Rabu, 20 November 2024 10:37

Kotim Tingkatkan Kualitas SDM Pariwisata Lewat Pelatihan Sadar Wisata

SAMPIT -  Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) …

Selasa, 19 November 2024 10:49

Ratusan Peserta Tes CPNS Tidak Hadir

SAMPIT -  Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil…

Selasa, 12 November 2024 10:34

Guru Penggerak Dibekali Keterampilan Kepemimpinan

SAMPIT -  Balai  Guru  Penggerak  Provinsi  Kalimantan  Tengah  (Kalteng) …

Jumat, 08 November 2024 10:44

Tutupi Kekosongan Jabatan, Penuhi Kebutuhan Pegawai

SAMPIT – Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kotawaringin Timur (Kotim)…

Rabu, 06 November 2024 09:58

Kotim Raih Bhumandala Award 2024

 SAMPIT -  Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)  menorehkan prestasi gemilang di…

Selasa, 05 November 2024 10:34

Dana BLUD Rumah Sakit untuk Fasilitas, Gaji ASN Tetap Ditanggung Daerah

SAMPIT - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)  menyatakan bahwa dana…

Jumat, 01 November 2024 16:40

Puluhan Anggota TNI Aktifkan Identitas Kependudukan Digital

SAMPIT -  Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Kotawaringin…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:17

Pemkab Kotim Serius Terapkan SPBE

SAMPIT -  Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mendapat apresiasi dari…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers