MUARA TEWEH – DPRD dan Pemkab Barito Utara (Batara) melakukan pertemuan dengan anggota Komisi I DPRD Kabupaten Kuala Kapuas yang melakukan kunjungan kerja ke Bumi Iya Mulik Bengkang Turan. Kunjungan itu mengenai masalah tata batas daerah Kabupaten Batara dan Kapuas Ngaju.
Pertemuan dilaksanakan di gedung kantor DPRD Batara, dipimpin Wakil Ketua I DPRD, Acep Tion, dihadiri Bupati Batara Nadalsyah, Sekda Jainal Abidin, dua anggota lainnya, yakni Asran dan Karta Raya. Sementara itu, rombongan DPRD Kapuas sebanyak enam orang dipimpin Ketua Komisi I DPRD Darwandi.
Dalam pertemuan tersebut, DPRD dan Pemkab Batara menyambut baik kedatangan anggota DPRD Kapuas serta mendukung terbentuknya DOB Kabupaten Kapuas Ngaju.
”Seperti yang disampaikan Bupati Batara, kami mendukung daerah otonomi Kabupaten Kapuas Ngaju,” kata Asran, Rabu (9/1).
Hasran berharap DPRD Kapuas bisa memfasilitasi secepatnya pertemuan antara Bupati Batara dan Bupati Kapuas untuk membicarakan terkait tata batas dua daerah. ”Kami mohon secepatnya Bupati Batara dan Bupati Kapuas dapat bertemu satu meja, sekaligus silaturahmi,” katanya.
Dari hasil rapat tersebut, terdapat dua kesimpulan yang telah disepakati, di antaranya Pemkab dan DPRD Barito Utara mendukung sepenuhnya terbentuknya DOB Kabupaten Kapuas Ngaju. Kemudian, Pemkab dan DPRD Batara beserta DPRD Kapuas sepakat mendorong segera terlaksananya pertemuan antara Bupati Batara dan Bupati Kapuas, difasilitasi Pemerintah Provinsi Kalteng untuk mendiskusikan dan menyepakati tata batas dua kabupaten. (viv/ign)