KUALA PEMBUANG - Bupati Seruyan Yulhaidir meminta kepada para atlet Seruyan untuk terus meningkatkan prestasi olah raga agar bisa mengharumkan nama daerah hingga ke tingkat nasional.
Bupati berharap semua atlet Seruyan, baik dari cabang olah raga apapun agar terus giat berlatih dan mampu memberikan yang terbaik.
"Kami harapkan para atlet Seruyan bisa selalu tampil maksimal memberikan yang terbaik dalam meraih prestasi. Kami ingin nantinya muncul atlet handal dari Seruyan," kata Yulhaidir, Rabu (23/1).
Menurutnya, selama ini pihaknya selalu memantau dan memperhatikan para atlet agar bisa giat berlatih dan terus mengasah kemampuannya. Tentunya pemerintah akan melakukan upaya mempersiapkan sarana dan prasarana agar bisa lebih baik lagi nantinya.
Sehingga para atlet dapat memiliki lapangan atau tempat berlatih yang baik. Selain itu ketekunan dan kegigihan atlet sangat diharapkan untuk terus menunjukkan kemampuannya.
Dikatakannya, Pemerintah Kabupaten Seruyan kedepan akan terus membuka diri untuk menjadi tuan rumah dalam pelaksanaan olah raga, hal tersebut ditujukan untuk menambah semangat para pecinta olah raga di Kabupaten Seruyan agar terus berlatih serta membuka perekonomian masyarakat.
"Semoga kedepan olah raga Seruyan bisa lebih maksimal dan lebih baik lagi, khususnya dalam meraih prestasi," harapnya. (hen/fm)