SAMPIT- Dalam rangka memberikan contoh yang baik untuk anggota DPRD demisioner lainnya, pimpinan DPRD Kotim periode 2014-2019 pada saat yang bersamaan menyerahkan semua aset daerah berupa kendaraan dinas dan rumah dinas ke seketariat DPRD Kotim.
Penyerahan tiga mobil dinas itu dilakukan sekaligus oleh 3 pimpinan DPRD Kotim, Jhon Krisli, Supriadi dan Parimus. Penyerahan itu sendiri dilakukan usai pegambilan sumpah dan janji jabatan anggota DPRD Kotim periode 2019-2024, Rabu (14/8) kemarin.
Dua diantara mantan pimpinan itu tidak lagi menjabat di DPRD Kotim, yakni Jhon Krisli dan Supriadi MT. Sementara Parimus, akan melanjutkan jabatannya ke periode ke tiga kalinya di lembaga wakil rakyat tersebut.
”Aset milik pemerintah sudah kita serahkan, dan ini kami memberikan contoh kepada pejabat daerah ketika sudah tidak menjabat lagi. Jadi jangan sampai aset negara juga dibawa, karena mobil dinas, rumah dinas itu anggarannya milik rakyat, “ungkap Supriadi yang juga masih menjabat Ketua DPD Golkar Kotim ini.
Supriadi mengakui, kendaraan dinas yang digunakan mereka itu akan digunakan oleh dua pimpinan DPRD Kotim sementara, yakni Rimbun dan Darmawati. Keduanya ditunjang fasilitas mobil dinas untuk keperluan dinas, sementara waktu ini. Sembari juga tidak lama lagi DPRD akan mengadakan barang baru untuk mobil dinas.
”Ya ini untuk menunjang kegiatan pimpinan di dalam daerah dan karena pimpinan sementara sudah ada, maka fasilitasnya wajib disediakan,”tambahnya.
Sementara itu Jhon Krisli mengakui, selama 3 periode dirinya mengabdi di DPRD Kotim banyak hal yang sudah didapatkannya sebagai pelajaran untuk menjalani kehidupan. Begitu juga dengan Supriadi. Keduanya sangat berharap anggota DPRD yang baru bisa menjadikan lembaga itu sebagai wadah aspirasi rakyat.
”Suarakan kepentingan masyarakat, meski hambatannya begitu besar,”tandas pentolan PDI Perjuangan ini. (ang/gus)