SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Rabu, 02 Oktober 2019 16:27
Aliansi Mahasiswa Kobar Geruduk DPRD
SAMPAIKAN ASPIRASI : Ratusan mahasiswa Kobar saat menggelar aksi unjuk rasa di depan gerbang gedung DPRD Kobar.(RINDUWAN/RADAR PANGKALAN BUN)

PANGKALAN BUN - Ratusan mahasiswa Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Kobar menggelar aksi unjuk rasa menolak sejumlah Rancangan Undang-undang dan penerapan UU KPK di depan Kantor DPRD Kabupaten Kobar, Selasa (1/10). Aksi dimulai sekitar pukul 09.00 WIB dan mendapat pengawalan ketat aparat Kepolisian dan Anggota Kodim 1014 Pangkalan Bun.

Koordinator Lapangan, Panji Nugraha mengatakan, tujuan unjuk rasa ini guna menyampaikan aspirasi kepada DPRD Kobar terkait penolakan terhadap sejumlah RUU yang dianggap tidak berpihak pada keadilan, serta menolak penerapan UU KPK yang dinilai dapat melemahkan pemberantasan korupsi di Indonesia.  “Intinya kami tidak setuju dengan sejumlah RUU, termasuk didalamnya RUU KUHP ini,” ungkap Panji dalam orasinya.

Panji juga mengatakan bahwa aksi mereka tidak ditunggangi pihak manapun. Aksi itu murni digelar untuk menyuarakan aspirasi rakyat Indonesia. Sebab revisi UU KPK yang sudah terlanjur disahkan DPR sangat mencerderai rasa keadilan dalam pemberantasan korupsi di Indonesia.“Kami minta Presiden mengeluarkan Perpu terhadap revisi UU KPK yang sudah terlanjur disahkan. Kemudian DPR kami minta tidak melanjutkan RUU KUHP yang isi pasal pasalnya masih kontroversi di tengah masyakarakat,” ujarnya dalam orasi

Usai berorasi, mereka diizinkan masuk ke kawasan gedung DPRD Kobar setelah sejumlah anggota dewan menemui.

Ramlan salah satu mahasiswa juga menyampaikan, pihaknya melakukan unjuk rasa ini untuk menyampaikan aspirasi bahwa keputusan DPRI RI  terkait sejumlah RUU dan juga undang-undang dinilai sudah melenceng. Banyak pasal dalam RUU yang nyeleneh dan menimbulkan kontroversi, salah satunya dalam RUU KUHP. 

“Maka sikap mahasiswa Kobar atas RUU dan UU yang menuai kontroversi bukan lagi meminta ditunda, tapi kita tolak. Karena banyak pasal di RUU yang harus direvisi dan ke depan harus melibatkan akademisi,” kata Ramlan. 

Ramlan dengan tegas menyebutkan empat poin tuntutan Aliansi Mahasiswa Kobar, pertama menolak RKUHP, kedua menolak RUU Sumber Daya Air, RUU Pertanahan, dan RUU Ketenagakerjaan, ketiga Menolak UU KPK  serta keempat menuntut penghapusan diskriminasi antar etnis, penghapusan kesenjangan ekonomi, dan perlindungan bagi perempuan.

“Mahasiswa berharap aspirasinya bisa didengar oleh DPR RI. Aspirasi yang kita sampaikan ke DPRD Kobar harus diteruskan sampai DPR RI,” katanya.

Tuntutan Aliansi Mahasiswa Kobar  diserahkan dalam bentuk nota kesepakatan. Setelah diserahkan dan dibaca, mereka sepakat membubuhkan tanda-tangan dukungan. Ketua Sementara DPRD Kobar Rusdi Gozali dan Wakil Ketua Sementara DPRD Kobar Mulyadin serta enam saksi dari perwakilan Aliansi Mahasiswa Kobar. (rin/sla) 

 

 


BACA JUGA

Kamis, 21 Maret 2024 16:07

Petani Sawit Lamandau Bersertifikat RSPO Dapat Insentif

NANGA BULIK - Ratusan petani swadaya kelapa sawit di Desa…

Selasa, 30 Januari 2024 19:07

Dukung Pengembangan Pertanian, Pj Bupati Kobar Resmikan Penggilingan Padi di Desa Palih Baru

PANGKALAN BUN, radarsampit.com - Untuk mendukung produksi pangan di Kabupaten…

Rabu, 24 Januari 2024 11:13

Korban Mobil Ugal-ugalan di Pangkalan Bun Masih Koma

Empat korban pengemudi mobil ugal-ugalan di Pangkalan Bun, Kabupaten Kotawaringin…

Selasa, 23 Januari 2024 01:06

Seruduk Tiga Pemotor, Mobil Remuk Diamuk Massa di Pangkalan Bun

Sebuah mobil dengan nomor pelat KH **** RA di Pangkalan…

Selasa, 23 Januari 2024 00:55

Kamar Pasien Kelas III RSSI Pangkalan Bun Perlu Penambahan

Sejumlah fasilitas dan ruang rawat inap di Rumah Sakit Umum…

Selasa, 23 Januari 2024 00:53

ODGJ Kian Menjamur di Pangkalan Bun

Orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) kian menjamur di Kota Pangkalan…

Senin, 22 Januari 2024 19:40

Pj Bupati Kobar Budi Santosa Ingin Kembalikan Adipura ke Kota Pangkalan Bun

PANGKALAN BUN - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) di bawah…

Minggu, 21 Januari 2024 11:45

Rody, Juni, atau Aida yang Bakal Jadi Sekda Kobar?

Dari delapan calon Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kotawaringin Barat yang…

Minggu, 21 Januari 2024 11:17

Warga Pangkalan Bun Keluhkan Ceceran Sampah dari Truk Pengangkut

Aktivitas truk pengangkut sampah dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten…

Minggu, 21 Januari 2024 11:13

Dua Joki Judi Online di Pangkalan Bun Diringkus Polisi

Polres Kotawaringin Barat berhasil mengungkap praktek perjudian online dengan meringkus…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers