KUALA PEMBUANG - Wakil Bupati Seruyan Hj Iswanti meminta Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Seruyan untuk memperhatikan fasilitas kesehatan (Faskes), baik bangunan maupun kelayakan peralatan.
Kamis (31/10) kemarin, Iswanti mengunjungi Poskesdes dan Pustu di Desa Bangun Harja, Kecamatan Seruyan Hilir Timur. Wabup menemukan sejumlah fasilitas bangunan dalam kondisi rusak dan tidak diperbaiki, seperti plafon.
Menurutnya, kondisi ini seharusnya jangan dibiarkan berlarut, kondisi bangunan harus menjadi perhatian agar masyarakat yang berobat merasa puas dan pelayanan petugas lebih maksimal.
”Saya lihat ada sejumlah plafon yang rusak, saya minta diperbaiki,” ujarnya.
Dirinya juga berpesan kepada petugas kesehatan untuk semangat memberikan pelayanan kepada masyarakat di wilayah kerja masing-masing, karena pegawai merupakan bentuk cerminan dan kepanjangtanganan pemerintah daerah.
“Pegawai dituntut terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, berikan kinerja terbaik agar Kabupaten Seruyan bisa lebih maju dan masyarakat merasa puas,” ujarnya berpesan kepada petugas Poskesdes Bangun Harja. (hen/fm)