SAMPIT - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kotawaringin Timur (Kotim) Ary Dewar mendukung penuh dengan beroperasionalnya Rumah Sakit Pratama Tjilik Riwut di Kecamatan Cempaga Hulu.
Bahkan dia menegaska, tidak hanya sekadar mendukung begitu saja, tapi juga mendorong kebijakan anggaran untuk melengkapi sarana dan prasarana (sarpras) rumah sakit andalan warga di daerah Cempaga Hulu ini.
“Sebagai perwakilan masyarakat dari dapil IV saya sangat bangga dengan dibangun dan operasionalnya rumah sakit pratama ini, karena ini sebagai tempat pertama bagi masyarakat yang ingin mendapatkan pelayanan medis yang hamper paripurna,” kata Ary Dewar disela-sela meninjau RS Pratama Tjilik Riwut.
Meski kondisi baru selesai dibangun dan belum dilengkapi dengan sarana prasarana. Rumah sakit dengan dua lantai ini dianggap mampu untuk menampung permintaan layanan kesehatan dari masyarakat, khususnya di wilayah Cempaga Hulu.
“Selama ini pasien ditangani di Puskesmas dan selanjutnya ada yang dirujuk ke Kasongan, ada juga yang ke Sampit. Dengan dioperasiolnya rumah sakit, nantinya masyarakat mudah untuk berobat,” katanya.
Sekadar diketahui, pembangunan rumah sakit pratama di Pundu, Kecamatan Cempaga Hulu, Kabupaten Kotawaringin Timur anggaran sekitar Rp 4 miliar. Pembangunannya menggunakan dana dari APBD Kotim Tahun 2019 lalu.
Sementara, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kotim,dr Faisal Novendra Cahyanto mengatakan, dengan operasionalnya rumah sakit," ucap Faisal.
Menurut Faisal, pengoperasional rumah sakit ini meski sebatas melayani rawat jalan juga sudah mereka sampaikan kepada anggota DPRD Kotim dari Dapil IV.
"Pekan depan sudah operasional, dengan waktu yang singkat, sisanya akan dipenuhi kemudian," tegasnya.
Operasional rumah sakit karena tidak ingin menjadi bangunan tersebut terbengkalai, saat ini masih melanggkapi hutan, menunggu sarana dan prasarana lengkap. (ang/fm)