SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Rabu, 15 April 2020 10:39
Alhamdulillah!!! Pemkab Kobar Terima Sumbangan Ribuan Telur Ayam

Untuk Disalurkan ke Masyarakat

BANTUAN UNTUK MASYARAKAT : Bupati Kobar Hj Nurhidayah menerima bantuan telur ayam dari asosiasi peternak ayam petelur Kobar di Kantor Bupati Kobar, Selasa (14/4).(ISTIMEWA /RADAR PANGKALAN BUN )

PANGKALAN BUN - Asosiasi peternak ayam petelur Kabupaten Kotawaringin Barat menyerahkan 5100 butir telur untuk disumbangan kepada masyarakat melalui  pemerintah daerah. Penyerahan bantuan itu diterima langsung Bupati Kobar Hj Nurhidayah di halaman Kantor Bupati, Selasa (14/4).

Ketua Asosiasi Peternak Ayam Petelur Kabupaten Kobar Yudie Junas mengatakan bahwa bantuan telur ayam ini sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang kini tengah dalam kesulitan dampak Pandemi Covid-19.

"Bantuan telur ayam sebanyak 5.100 butir ini dari 17 peternakan  yang ada di dalam Kota Pangkalan Bun saja, yang secara keseluruhan di Kobar ini ada 40 peternakan," kaya Yudie Junas. 

Sementara peternak yang ada di luar Kota Pangkalan Bun kesulitan angkutan untuk menyampaikan bantuan telur. Sehingga saat ini baru mampu memberikan 5.100 butir telur kepada Pemerintah Kabupaten Kobar untuk disalurkan kepada masyarakat. 

Sementara itu Bupati Kobar Hj Nurhidayah menyampaikan ucapan terima kasih kepada asosiasi peternak ayam petelur yang telah mempercayakan pemerintah daerah dalam penyaluran bantuan sosial kepada masyarakat yang terdampak Covid-19. 

"Kami ucapkan terima kasih kepada asosiasi peternakan ayam bertelur yang telah memberikan bantuan telur ayam untuk di salurkan kembali kepada masyarakat yang tidak mampu dan rentan miskin akibat Pandemi covid-19 ini," ujarnya. 

Selain itu, ucapan terima kasih juga disampaikan kepada donatur yang telah memberikan bantuan baik dalam bentuk uang dan barang kepada pemerintah daerah. Semua bantuan yang terkumpul akan disalurkan sebaik baiknya. (rin/sla) 

 


BACA JUGA

Selasa, 08 September 2015 21:10

57 Jamaah Calon Haji Diberangkatkan

<p>PANGKALAN BUN- Sebanyak 57 orang Jamaah Calon Haji (JCH) asal Kabupaten Kotawaringin Barat…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers