SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Selasa, 21 April 2020 09:52
Bank Kalteng Serahkan Bantuan Ribuan Masker

Bantu Pemerintah Cegah Penyebaran Covid-19

SERAHKAN: Kepala Bank Kalteng Cabang Kuala Pembuang Supiansuri, menyerahkan masker kepada Bupati Seruyan Yulhaidir, Senin (20/4).(HENDRIEDITIA/RADARSAMPIT)

KUALA PEMBUANG— Sebagai bentuk dalam membantu Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan, untuk pencegahan penyebaran virus korona atau Covid-19 di Kabupaten Seruyan, Bank Kalteng Cabang Kuala Pembuang menyerahkan bantuan Corporate Social Responsibility (CSR) berupa masker kepada Bupati Seruyan Yulhaidir selaku Ketua Tim Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Seruyan.

Pimpinan Bank Kalteng Cabang Kuala Pembuang Supiansuri mengatakan, bantuan berupa masker tersebut sudah disiapkan pihaknya sebanyak 2.000 masker, untuk dibagikan kepada masyarakat di Seruyan.

"Untuk Saat ini, dalam rangka membantu pemerintah mencegah penyebaran Covid-19 di Kabupaten Seruyan, Bank Kalteng dalam bentuk CSR memberikan bantuan masker," jelas Pimpinan Bank Kalteng Cabang Kuala Pembuang Supiansuri, Senin (20/4).

Dijelaskannya, dari 2.000 masker tersebut, 1.000 masker diserahkan langsung kepada Ketua Tim Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Seruyan yaitu Bupati Seruyan Yulhaidir, sedangkan untuk 1.000 masker lagi akan diserahkan oleh Bank Kalteng Cabang Kuala Pembuang secara mandiri kepada masyarakat.

"Ada 2.000 masker yang disiapkan, 1.000 masker diserahkan langsung kepada bupati dan 1.000 masker lagi dibagikan secara mandiri," ujarnya.

Bantuan tersebut secara mandiri, sudah dibagikan pihaknya kepada masyarakat, terutama di Kantor Bank Kalteng. Sehingga bantuan tersebut, nantinya juga akan mereka bagikan ke pasar, kemudian ke dinas terkait, yang berkaitan dalam pencegahan penyebaran Covid-19, baik dinas Kesehatan, BPBD, dan juga Satpol PP lainnya.

Tambahnya, ia pun berharap dengan pembagian masker ini bisa membantu kesadaran masyarakat untuk menggunakan masker, baik di dalam, maupun di luar ruangan, paling utama pada saat di luar ruangan masker penting digunakan.

"Ini nantinya akan dibagikan secara mandiri dan ke tempat - tempat lain misalnya ke pesantren, panti asuhan maupun di pasar. Sehingga nanti pada saat aktivitas di luar ruangan, masyarakat selalu menggunakan masker untuk mencegah dari tertularnya virus tadi terhadap orang lain," pungkasnya. (hen/dc)

 


BACA JUGA

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Jumat, 25 Oktober 2024 10:51

Dermaga Apung Dipasang di Kawasan Pelabuhan Pasar Inpres

SUKAMARA - Kawasan pelabuhan Pasar Inpres Sukamara mulai dilakukan penataan…

Rabu, 16 Oktober 2024 12:21

Pemdes Sekabupaten Sukamara Gelar Rakor

SUKAMARA - Kegiatan Rapat Koordinasi Evaluasi Pemerintahan Desa (Rakor Pemdes)…

Selasa, 15 Oktober 2024 13:05

Warga Diminta Patuhi Pelaksanaan Operasi Zebra

SUKAMARA – Kepolisian Resor (Polres) Sukamara melaksanakan apel gelar pasukan…

Jumat, 11 Oktober 2024 10:29

Debat Publik Paslon akan Digelar Dua Kali

SUKAMARA- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukamara akan melaksanakan debat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers