KUALA PEMBUANG-Bupati Seruyan Yulhaidir turun langsung ke lapangan guna pengecekan realisasi bantuan sosial kepada penerima manfaat. Pantauan realisasi dilakukan untuk jenis Bantuan Sosial Tunai (BST), Program Keluarga Harapan (PKH), Bansos Provinsi maupun Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD).
"Kita lakukan pengecekan di lapangan terkait realisasi segala bantuan yang telah diprogramkan, pertama kita lakukan di desa-desa yang ada di Kecamatan Seruyan Hilir Timur," katanya.
Yulhaidir juga mengatakan bahwa pengecekan menyeluruh akan dilakukan guna mengetahui progress pelaksanaan program dan juga menhindari tumpang tindih penyaluran bantuan.
"Tujuannya sudah pasti saya ingin memastikan segala bantuan yang disalurkan kepada masyarakat itu betul-betul tepat sasaran dan untuk mencegah terjadinya penyimpangan data maupun anggaran yang digunakan," ungkapnya. (hen/sla)