SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Selasa, 25 Agustus 2020 14:41
Potensi Perikanan Endemik Tak Tergarap Maksimal
Sekcam Arsel Rangga Lesmana meninjau budidaya ikan endemik di Desa Kenambui.(ISTIMEWA/RADAR PANGKALAN BUN)

PANGKALAN BUN - Potensi perikanan endemik Sungai Arut belum tergarap secara maksimal. Akibatnya, pasokan ikan habitat asli Sungai Arut ke sejumlah pasar tradisional hanya sebatas permintaan pedagang.

Ikan endemik di Sungai Arut diantaranya baung, haruan, dan toman. Ikan ini sangat melimpah, terutama di bagian hulu Sungai Arut. Untuk itu, pemerintah Kecamatan Arut Selatan berupaya mendongkrak permintaan pasar.

Menurut Sekretaris Camat Arut Selatan Rangga Lesmana mengatakan, potensi perikanan menjadi penghasilan masyarakat Desa Kenambui.

Pasokan ikan masih sebatas ketika ada pesanan, sehingga belum dapat menyuplai secara rutin ke sejumlah pasar ikan tradisional.

"Permintaan sifatnya masih berkala jadi tidak terserap dengan maksimal," ujarnya, Senin (24/8).

Untuk memaksimalkan potensi perikanan tersebut, pihaknya sedang mengupayakan kerjasama dengan pihak swasta melalui pemerintah desa. Dengan begitu maka, harga ikan yang dibeli di masyarakat lebih stabil dan tidak merugikan masyarakat..

"Ke depannya dengan keterlibatan desa, maka harga akan lebih stabil dan ada kepastian masyarakat atau para nelayan memiliki penghasilan dari kegiatan yang dilaksanakan sehari hari mencari ikan di Sungai Arut," harapnya. (tyo/yit)

 

 


BACA JUGA

Selasa, 08 September 2015 21:10

57 Jamaah Calon Haji Diberangkatkan

<p>PANGKALAN BUN- Sebanyak 57 orang Jamaah Calon Haji (JCH) asal Kabupaten Kotawaringin Barat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers