SAMPIT - Kekurangan guru di pedalaman Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menjadi perhatian pemerintah setempat. Pengangkatan tenaga kontrak dianggap menjadi salah satu solusi untuk mengatasi permasalahan tersebut.
"Hingga saat ini kekurangan guru atau tenaga pendidik masih menjadi pekerjaan rumah, sehingga perlu upaya atau solusi untuk itu semua," kata Bupati Kotawaringin Timur Supian.
Dengan pengangkatan tenaga kontrak ataupun melalui pengangkatan calon pegawai negeri sipil (CPNS) untuk formasi tenaga pendidik dianggap bisa menutupi kekurangan tersebut. "Kami upayakan dengan pengangkatan tenaga kontrak meskipun belum bisa sepenuhnya menutupi kekurangan yang ada," sebutnya.
Kekurangan tenaga pendidik umumnya terjadi di desa-desa yang jauh dari perkotaan. Bahkan sejumlah sekolah melakukan pengangkatan tenaga honor dengan gaji di bawah upah minimum kabupaten. Diharapkan di tahun 2021 kekurangan guru di kabupaten ini dapat teratasi demi meningkatkan kualitas pendidikan. (yn/yit)