SAMPIT - Kepolisian Sektor (Polsek) Pulau Hanaut melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) kebakaran yang menewaskan satu orang, Kamis (21/1) malam.
Dalam peristiwa ini, kakek berusia 50 tahun bernama Darsih yang keterbelakangan mental ditemukan terpanggang di sebuah pondok kecil.
”Kami baru saja melakukan olah TKP untuk mendeteksi apa penyebab terjadinya kebakaran yang menewaskan satu orang penghuni pondok,” kata Kapolsek Pulau Hanaut AKP Syaherlan, Jumat (22/1) kemarin.
Kapolsek sementara belum bisa memberikan kesimpulan dari hasil olah TKP yang dilakukan pihaknya, mengingat baru melakukan olah TKP, Jumat (22/1) pagi kemarin. Sedangkan jenazah sudah dilakukan visum.
”Hasil visumnya juga belum keluar. Sementara ini kami belum bisa memberikan penjelasan terkait deteksi awal penyebab kebakaran maupun hasil visum,” imbuhnya.
Kata Kapolsek, saat olah TKP, pihaknya tidak menemukan kompor masak. Dan diperkirakan penyebab kebakaran, karena korban lupa mematikan api.
Kakek Darsih tewas terpanggang di dalam gubuk berukuran 2 x 2 meter yang diduga lokasi tersebut merupakan tempat tinggalnya.
Warga terlambat melakukan pemadaman, Darsih tak selamat dan terbakar di gubuknya. (sir/fm)