SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

GUMAS

Senin, 24 Februari 2025 17:29
Luncurkan Program 100 Hari Kerja
BERSAMA : Bupati Gumas Jaya Samaya Monong bersama Wakil Bupati Efrensia LP Umbing, ketika menghadiri acara sertijab di Jakarta, Kamis (20/2).

KUALA KURUN – Usai pelantikan di Istana Kepresidenan, Bupati Gunung Mas (Gumas) Jaya Samaya Monong dan Wakil Bupati Efrensia LP Umbing langsung melakukan transisi kepemimpinan dengan meluncurkan program 100 hari kerja.

"Program 100 hari kerja tersebut berfokus pada pembangunan dan kesejahteraan masyarakat, yang dirancang untuk memberikan dampak nyata dalam berbagai aspek kehidupan masyarakat," ucap Bupati Gumas Jaya Samaya Monong, Jumat (21/2).

Dalam program 100 hari kerja itu, ada enam fokus utama yang akan dijalankan yakni melakukan bedah rumah dengan meningkatkan kualitas rumah untuk memastikan masyarakat menempati rumah yang layak huni, penanganan jalan kabupaten untuk memastikan kelancaran lalu lintas angkutan barang dan jasa.

Kemudian, penyaluran beasiswa yang tepat sasaran untuk memastikan pemberian beasiswa itu kepada mahasiswa tidak mampu, optimalisasi data terpadu sosial ekonomi nasional (DTSEN) sebagai basis data untuk memastikan bantuan sosial tepat sasaran.

Selanjutnya, optimalisasi jaminan kesehatan dan jaminan sosial untuk memastikan masyarakat memiliki Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) kesehatan dan BPJS ketenagakerjaan, serta peningkatan disiplin aparatur sipil negara (ASN) untuk memastikan layanan masyarakat terpenuhi.

"Program itu bertujuan untuk menciptakan Gunung Mas yang lebih maju, berdaya saing, sejahtera, dan mandiri. Kami berkomitmen bekerja keras dalam 100 hari pertama, untuk mewujudkan perubahan yang dapat dirasakan langsung oleh masyarakat," tegasnya.

Sementara itu, Wakil Bupati Gumas Efrensia LP Umbing menambahkan, sinergi antara pemerintah dan masyarakat akan menjadi kunci keberhasilan program ini. Untuk itu, seluruh elemen masyarakat harus bersama-sama mendukung dan mengawasi jalannya program ini agar hasilnya maksimal.

"Dengan adanya program 100 hari kerja, maka kami berharap dapat memberikan hasil terukur sebagai pijakan program selanjutnya," pungkasnya. (arm/yit)

loading...

BACA JUGA

Jumat, 28 Maret 2025 16:03

Fokus Pembangunan Infrastruktur yang Lebih Merata

KUALA KURUN - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gunung Mas (Gumas) menggelar…

Jumat, 28 Maret 2025 16:03

Konsolidasi dan Konsultasi Penanganan Jalan Nasional

KUALA KURUN - Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)…

Kamis, 27 Maret 2025 12:42

Wabup Gumas Sampaikan LKPj Hasil Kinerja Pemerintah Daerah

KUALA KURUN - Wakil Bupati Gunung Mas (Gumas) Efrensia LP…

Kamis, 27 Maret 2025 12:42

Dorong PBS Berkontribusi untuk Tingkatkan PAD

KUALA KURUN - Sejumlah anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)…

Rabu, 26 Maret 2025 12:59

DPKP Sediakan Pangan Berkualitas dengan Harga Terjangkau

KUALA KURUN - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gunung Mas (Gumas) melalui…

Rabu, 26 Maret 2025 12:58

PBS Wajib Lakukan Kemitraan dan Realisasikan CSR

KUALA KURUN - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten…

Selasa, 25 Maret 2025 13:02

Komitmen Wujudkan Tata Kelola Pemerintahan Bebas Praktik Korupsi

KUALA KURUN - Bupati Gunung Mas (Gumas) Jaya Samaya Monong…

Selasa, 25 Maret 2025 13:01

Jaga Pergaulan Demi Masa Depan Cemerlang

KUALA KURUN - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten…

Senin, 24 Maret 2025 13:03

Pejabat Tak Mendukung Program Pembangunan akan Diumumkan

KUALA KURUN - Bupati Gunung Mas (Gumas) Jaya Samaya Monong…

Senin, 24 Maret 2025 13:02

Prioritas Perbaiki Bangunan Sekolah Yang Rusak

KUALA KURUN -  Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers