KUALA PEMBUANG - Pemerintah Kabupaten Seruyan akan terus berupaya melengkapai fasilitas pertanian untuk membantu para kelompok tani (poktan). Akan tetapi, diutamakan kelompok yang benar-benar aktif untuk menggarap lahan pertanian bukan sebaliknya.
”Kita membantu petani yang serius saja, jika tidak serius akan kita abaikan nantinya,” ucap Bupati Seruyan H Sudarsono, Jumat (23/9).
Dikatakannya, jumlah bantuan fasilitas pertanian tidak semua poktan telah menerima. Meskipun demikian, selaku pemerintah kabupaten pihaknya tetap berkomitmen untuk terus berupaya membantu agar swasembada pangan yang telah dicanangkan bisa tercapai.
“Secara komitmen kita akan terus membantu petani dalam mengembangkan pertaniannya agar Seruyan mencapai swasembada pangan,” ujarnya.
Disamping itu, Sudarsono juga menekankan kepada Dinas Pertanian agar selektif dalam memberikan bantuan kepada sejumlah poktan. Bahkan, bantuan yang telah diberikan harus dievaluasi apakah dimanfaatkan dengan baik atau hanya simbolis.
“Bantuan yang sudah diberikan tidak dimanfaatkan dengan baik maka sudah tentunya akan menjadi catatan kita untuk ke depannya. Bantu petani yang serius saja, yang tidak serius jangan dibantu,” tegas bupati.
Menurutnya, masih banyak poktan yang ingin mendapatkan bantuan tersebut, sehingga untuk poktan yang sudah menerima bantuan pertanian diharapkan memanfaatkan dengan baik. “Petugas dilapangan harus aktif mendampingi petani agar terus meningkatkan hasil pertaniannya,” tandasnya. (hen/fin)