SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Sabtu, 22 Oktober 2016 10:34
HOREEE!!! Jalan Kuala -Telaga Nyaman Dilalui
MENINJAU : Bupati Seruyan H Sudarsono saat meninjau Jalan Kuala Pembuang didampingi Sekretaris Dinas PU, Kamis (20/10).(HENDRI EDITIA/RADAR SAMPIT)

KUALA PEMBUANG – Kabar gembira bagi masyarakat di Kabupaten Seruyan. Sebab, Bupati Sudarsono memastikan bahwa jalan Kuala Pembuang-Telaga Pulang sudah mulai bisa dilalui dengan nyaman. Tidak hanya kendaraan roda dua bahkan roda empat sudah bisa menikmati jalan tersebut.

Bupati Seruyan Sudarsono mengungkapkan, masih ada beberapa titik yang rusak namun tidak terlalu parah dan masih bisa dilalui, itupun titik kerusakan jalan itu karena masih belum selesai dikerjakan pihak ketiga. “Kita sudah lihat kondisi jalannya dan merasakan perjalanan melewati jalan ini sudah bisa dilalui,” ujarnya.

Dijelaskannya, secara real dilapangan memang jalan itu belum bisa dikatakan bagus, namun kondisinya sudah bisa dilalui sehingga untuk masyarakat jangan takut lagi melalui jalan tersebut. ”Kalau tidak percaya silakan coba mobil sudah bisa lewat,” ucapnya.

Untuk memastikan sejumlah jalan itu tetap bagus, dirinya meminta kepada dinas PU agar rutin turun ke lapangan untuk melihat kondisi jalan, dan melihat kondisi yang rawan rusak, sehingga akses ini bisa digunakan masyarakat dengan baik.

Menurut Sudarsono, saat ini Seruyan masih perlu banyak dana untuk membenahi infrastruktur jalan agar nyaman dilalui, maka dari itu kita meminta kepada pihak Provinsi Kalteng mengucurkan dana untuk jalan tersebut. ”Jalan ini urat nadi kemajuan Seruyan maka dari itu perlu bantuan provinsi untuk membantu penyelesaiannya supaya cepat,” harapnya.

Pantauan Radar Sampit, saat mengikuti perjalanan bupati seruyan melewati jalan tersebut memang tidak banyak menuai kendala, hanya saja jika hujan turun disekitar ransmigrasi Unit IV dan Unit V yang jaraknya sekitar lima kilomerer lumayan sulit dilewati, sedangkan selebihnya nyaman dilalui karena bahan dasarnya pasir, sedangkan pada musim kemarau, sebaliknya dimedan pasir akan cukup sulit dilalui kendaraan roda dua karena lumpur namun jika menggunakan roda empat tidak menuai kendala.

Lamanya waktu perjalanan mulai Kuala Pembuang hingga Telaga Pulang berjarak sekitar 94 kilometer sekitar 3 jam perjalanan. Namun bagi masyarakat yang mengetahui jalan diareal perkebunan kelapa sawit akan lebih cepat dibanding menyusuri jalan tersebut. (hen/fin)


BACA JUGA

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Jumat, 25 Oktober 2024 10:51

Dermaga Apung Dipasang di Kawasan Pelabuhan Pasar Inpres

SUKAMARA - Kawasan pelabuhan Pasar Inpres Sukamara mulai dilakukan penataan…

Rabu, 16 Oktober 2024 12:21

Pemdes Sekabupaten Sukamara Gelar Rakor

SUKAMARA - Kegiatan Rapat Koordinasi Evaluasi Pemerintahan Desa (Rakor Pemdes)…

Selasa, 15 Oktober 2024 13:05

Warga Diminta Patuhi Pelaksanaan Operasi Zebra

SUKAMARA – Kepolisian Resor (Polres) Sukamara melaksanakan apel gelar pasukan…

Jumat, 11 Oktober 2024 10:29

Debat Publik Paslon akan Digelar Dua Kali

SUKAMARA- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukamara akan melaksanakan debat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers