SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Jumat, 11 November 2016 10:50
Diguyur Hujan, Upacara Hari Pahlawan di Aula Kantor
ZIARAH : Sekda Seruyan Haryono berziarah ke makam pahlawan di Kuala Pembuang usai memperingati Hari Pahlawan, Kamis (10/11).(HENDRI EDITIA/RADARSAMPIT)

KUALA PEMBUANG - Hujan deras yang mengguyur wilayah Kuala Pembuang Kabupaten Seruyan membuat upacara peringatan Hari Pahlawan 10 November yang sedianya di halaman kantor bupati batal dilaksanakan sebagaimana mestinya. Karena hujan tak kunjung reda, pelaksanaan upacara itu pun dipindah ke aula kantor bupati.

Upacara peringatan Hari Pahlawan dipimpin Sekda Seruyan Haryono diikuti pejabat, PNS dan pelajar di Kabupaten Seruyan, namun jumlahnya terbatas karena kondisi ruangan yang tidak begitu besar.

Menurut Haryono, peringatan Hari Pahlawan tahun ini memiliki makna khusus dan peringatan Hari Pahlawan dapat dijadikan cermin tentang pengorbanan, keteladanan dan keteguhan untuk menggapai harapan masa depan dengan terus bekerja dan bekerja dalam rangka mewujudkan masyarakat yang adil dan sejahtera sebagai cita-cita perjuangan bangsa.

Oleh karena itu, nilai kepahlawanan sejatinya tidak akan pernah usang atau lekang dimakan zaman, karena pada setiap waktu dapat diimplementasikan dan direvitalisasi dari generasi ke generasi sepanjang masa sesuai dengan perkembangan zaman.

Ditambahkan, peringatan Hari Pahlawan ini difokuskan untuk membangun kesadaran seluruh bangsa Indonesia sebagai representasi pengakuan, penghormatan, dan penghargaan dari nilai-nilai kejuangan untuk diimplementasikan dalam kehidupan bernegara pada waktu kini dan akan datang.

Selain itu, Sekda juga meminta kepada seluruh masyarakat Seruyan untuk terus menghormati seluruh pahlawan di negeri ini, karena menurutnya, tanpa pengorbanan para pahlawan terdahulu, kehidupan kita saat ini tidak bisa dirasakan.

”Ingat ini semua pengorbanan pahlawan kita, jadi sudah sewajibnya kita menjaga Negara ini agar pengorbanan pahlawan kita tidak sia-sia,” tandasnya. (hen/fin)

 

 

 


BACA JUGA

Selasa, 15 April 2025 17:06

Rizky Siap Jalankan Amanah Rakyat Lamandau

NANGA BULIK - Bupati Lamandau Rizky Aditya Putra menegaskan komitmennya…

Senin, 14 April 2025 17:58

CFD Jadi Sarana Promosi Produk Unggulan

SUKAMARA - Car Free Day (CFD) resmi digelar di Sukamara.…

Jumat, 28 Februari 2025 17:43

Tahun Ini, Ditarget 250 Pelajar Dapatkan Beasiswa Kuliah

SUKAMARA - Bupati Sukamara Masduki mengatakan bahwa pemerintah daerah menargetkan…

Kamis, 27 Februari 2025 17:56

Dinkes Sosialisasikan Program Cek Kesehatan Gratis

NANGA BULIK - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Lamandau sosialisasi tentang…

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers