KUALA PEMBUANG - Hujan deras yang mengguyur wilayah Kuala Pembuang Kabupaten Seruyan membuat upacara peringatan Hari Pahlawan 10 November yang sedianya di halaman kantor bupati batal dilaksanakan sebagaimana mestinya. Karena hujan tak kunjung reda, pelaksanaan upacara itu pun dipindah ke aula kantor bupati.
Upacara peringatan Hari Pahlawan dipimpin Sekda Seruyan Haryono diikuti pejabat, PNS dan pelajar di Kabupaten Seruyan, namun jumlahnya terbatas karena kondisi ruangan yang tidak begitu besar.
Menurut Haryono, peringatan Hari Pahlawan tahun ini memiliki makna khusus dan peringatan Hari Pahlawan dapat dijadikan cermin tentang pengorbanan, keteladanan dan keteguhan untuk menggapai harapan masa depan dengan terus bekerja dan bekerja dalam rangka mewujudkan masyarakat yang adil dan sejahtera sebagai cita-cita perjuangan bangsa.
Oleh karena itu, nilai kepahlawanan sejatinya tidak akan pernah usang atau lekang dimakan zaman, karena pada setiap waktu dapat diimplementasikan dan direvitalisasi dari generasi ke generasi sepanjang masa sesuai dengan perkembangan zaman.
Ditambahkan, peringatan Hari Pahlawan ini difokuskan untuk membangun kesadaran seluruh bangsa Indonesia sebagai representasi pengakuan, penghormatan, dan penghargaan dari nilai-nilai kejuangan untuk diimplementasikan dalam kehidupan bernegara pada waktu kini dan akan datang.
Selain itu, Sekda juga meminta kepada seluruh masyarakat Seruyan untuk terus menghormati seluruh pahlawan di negeri ini, karena menurutnya, tanpa pengorbanan para pahlawan terdahulu, kehidupan kita saat ini tidak bisa dirasakan.
”Ingat ini semua pengorbanan pahlawan kita, jadi sudah sewajibnya kita menjaga Negara ini agar pengorbanan pahlawan kita tidak sia-sia,” tandasnya. (hen/fin)