KUALA PEMBUANG - Untuk memperingati hari Bhakti Pekerjaan Umum (PU) ke 71. Dinas PU Seruyan mengadakan turnamen futsal. Bahkan untuk menarik peminat, pihaknya menyediakan hadiah puluhan juta rupiah. Tim futsal yang telah terdaftar untuk mengikuti turnamen tersebut sekitar 32 tim.
Kepala Dinas PU Seruyan Akhmad Hidayat mengatakan, peringatan Hari Bhakti PU itu merupakan kegiatan rutin yang digelar secara nasional seluruh Indonesia.
“Turnamen futsal ini memperebutkan piala bergilir dan uang pembinaan dengan total puluhan jutaan rupiah, bukan hanya diikuti tim futsal dari Seruyan tapi dari daerah lain seperti Palangka Raya juga ikut berpartisipasi,” ujarnya.
Dikatakannya, turnamen ini terbuka untuk umum agar tim yang ikut turnamen itu benar-benar memiliki kualitas yang baik. “Dengan diadakannya turnamen futsal, diharapkan mampu menghidupkan eksistensi olahraga di Seruyan,” katanya.
Lebih jauh dia mengatakan, dengan dukungan dari pemerintah, kegiatan semacam ini hendaknya juga dapat terus dilaksanakan sebagai salah satu upaya untuk menggali talenta futsal yang ada di masyarakat, sehingga dapat diikutsertakan dalam berbagai event futsal di tingkat yang lebih tinggi.
“Mudah-mudahan kegiatan turnamen futsal ini dapat terus digelar secara konsisten dengan kualitas dan kuantitas yang lebih baik setiap tahunnya,” tandasnya. (hen/fin)