KUALA PEMBUANG- Halaman Mapolres Seruyan, Kamis (29/12) pagi, dipenuhi ratusan anggota Satuan Pengamanan (Satpam) dari sejumlah perusahaan besar swasta (PBS) yang didominasi perusahaan perkebunan sawit untuk merayakan hari jadi Satpam ke-36 tahun 2016.
Dalam memeriahkan HUT Satpam, pihak Polres Seruyan juga menggelar sejumlah pertandingan olahraga yang sudah digelar jauh-jauh hari sebelumnya. Selain itu, dalam acara tersebut sejumlah anggota satpam dari sejumlah perusahaan yang menjadi juara menunjukan aksi mereka seperti senam tongkat dan borgol, aksi bela diri dan menari tradisional.
Wakil Bupati Seruyan Yulhaidir saat membacakan amat Kapolri menyampaikan, perkembangan situasi kamtibmas saat ini bersumber dari berbagai aspek kehidupan sosial, maka dari itu wajib di antisipasi dan ditangani dengan baik, karena perkembangan kejahatan terus terjadi. Maka dari itu tugas Polri akan sukses dengan bantuan semua pihak termasuk Satpam. “Kalau mempekerjakan satpam harus yang profesional dan terlatih,” ujarnya.
Menurutnya, satpam ini adalah suatu bentuk satuan pengamanan yang terbatas. Jadi, kehadiran mereka masih tetap membutuhkan bantuan dari anggota Polri yang berada di Polres atau Polsek terdekat, Kemudian, satpam ini juga dibekali dengan berbagai macam latihan dan kemampuan-kemampuan seperti bela diri untuk mengatasi masalah-masalah yang tidak seutuhnya ditangani oleh anggota kepolisian. (hen/fin)