SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Rabu, 26 Juli 2017 16:38
TABRAKAN DAHSYAT!!! Calon Pengantin Tewas Seketika
DAHSYAT: Mobil rombongan Dinas Kesehatan Kapuas, bertabrakan dengan mobil warga Gunung Mas.(IST)

PULANG PISAU – Kecelakaan maut terjadi di jalan Trans Kalimantan, Desa Pangi, Kecamatan Banama Tingang, Pulang Pisau, pagi tadi (26/7). Mido Oni, warga Teluk Nyatu, Kabupaten Gunung Mas tewas dalam kecelakaan tersebut ketika hendak mengantarkan undangan perkawinannya.

Mobil Mido Oni bernopol KH 1235 HB dari arah Gunung Mas menuju Kota Palangka Raya. Di saat yang sama mobil rombongan Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas KH 8233 BW dari Kapuas menuju Desa Sungai Hanyo, Kapuas Hulu untuk menyerahkan bantuan banjir. Kedua kendaraan itu bertabrakan di daerah perbatasan Desa Tarusan-Desa Pangi.

”Salah satu niat hendak menyelip. Mungkin karena terlalu lebar, kemudian setir tiba-tiba membuat mobil jadi saling tabrak. Karena kondisi lokasi merupakan jalan turunan, saat itu langsung terjadi hantaman cukup keras,” kata Kades Desa Pangi Suparjo.

Mido, langsung meninggal di lokasi kecelakaan. Sementara Fendi, sopir rombongan Dinas Kesehatan kapuas mengalami luka parah. Korban yang mengalami luka dibawa ke Rumah Sakit di Palangka Raya. Sementara para penumpang lain dibawa oleh Polantas Polres Pulang Pisau.(ds/oes)


BACA JUGA

Jumat, 09 Mei 2025 17:38

Apresiasi Panen Bioflok untuk Ketahanan Pangan

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menyambut baik upaya…

Jumat, 09 Mei 2025 17:36

Dinkes Kotim Siagakan Obat dan Layanan Kesehatan Hadapi Penyakit Musiman

SAMPIT – Dinas Kesehatan Kabupaten Kotawaringin Timur (Dinkes Kotim) meningkatkan…

Jumat, 09 Mei 2025 17:35

Prioritaskan Jemaah Lansia, Pemberangkatan Calon Haji Kotim Lewat Udara

SAMPIT – Sebanyak 218 calon haji asal Kotawaringin Timur (Kotim)…

Jumat, 09 Mei 2025 17:25

Pabrik Pakan Ikan Beroperasi, Harga Lebih Murah

SAMPIT - Pabrik pakan ikan milik Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur…

Jumat, 09 Mei 2025 17:23

Kader PKK Miliki Peran Mulia

SAMPIT — Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor menegaskan pentingnya peran…

Jumat, 09 Mei 2025 17:23

Dharma Santi Momentum Pererat Kerukunan dan Persaudaraan

SAMPIT — Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mendorong generasi muda…

Jumat, 09 Mei 2025 17:22

Peningkatan Jalan Kandan–Camba Tertunda

SAMPIT — Warga Kecamatan Kotabesi, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), kembali…

Rabu, 07 Mei 2025 17:31

Bupati Rencanakan Pelebaran Jalan Muchran Ali

SAMPIT — Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) berencana memperbaiki infrastruktur…

Rabu, 07 Mei 2025 17:30

Jambore PKK Diikuti Ratusan Peserta

SAMPIT – Setelah tertunda dua tahun akibat keterbatasan anggaran, Jambore…

Rabu, 07 Mei 2025 17:30

Halikinnor Pimpin Gotong Royong

SAMPIT — Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor turun langsung memimpin…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers