SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Rabu, 24 Januari 2018 20:22
Bupati Ajak Warga Awasi Limbah
LIMBAH INDUSTRI: Bupati Seruyan mengajak masyarakatnya ikut mengawasi pengelolaan limbah. Tampak salah satu pabrik minyak kelapa sawit yang beroperasi di Seruyan.(HENDRI EDITIA/RADAR SAMPIT)

KUALA PEMBUANG - Bupati Kabupaten Seruyan H Sudarsono, SH meminta masyarakat dan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Seruyan untuk meningkatkan pengawasan pembuangan limbah yang diproduksi masyarakat maupun perusahaan besar swasta (PBS).

“Tujuannya, pembuangan limbah tidak berdampak negatif terhadap lingkungan di Kabupaten Seruyan,” kata Sudarsono, Selasa (23/1).

Menurutnya, pembuangan limbah sekecil apapun perlu ditingkatkan pengawasannya, agar kelak tidak merugikan masyarakat dan Kabupaten Seruyan.

Karena memang di Kabupaten Seruyan dikelilingi perusahaan yang banyak memproduksi buah kelapa sawit untuk menjadi minyak, sehingga perlu pengawasan ketat dari instansi terkait untuk turut mengajak masyarakat dalam mengawasi.

“Pembuangan limbah cukup berbahaya jika tidak dikelola dengan benar,” imbuhnya.

Bupati menunjuk seperti halnya kebersihan sungai, kalau pembuangan limbah ke sungai oleh perusahaan dan masyarakat tidak dilakukan pengawasan, justru kerusakan lingkungan bisa lebih parah.

Limbah buangan yang dilakukan masyarakat harus dicegah, jangan sampai ke sungai, karena air sungai itu akan bermuara ke laut yang akhirnya mengakibatkan pencemaran juga.

Menurutnya, apalagi saat ini sedang memasuki musim hujan, sejumlah wilayah di Seruyan terendam banjir, Bupati meyakini potensi tercemarnya lingkungan di Seruyan semakin tinggi, bahkan dirinya yakin tanggul-tanggul penampung limbah di perusahaan terendam.

”Kami minta DLH Seruyan aktif dan gencar dalam mengawasi pembuangan limbah,” harapnya.

Dirinya berharap keikutsertaan masyarakat dalam mengawasi pembuangan limbah oleh perusahaan harus ditingkatkan lagi, karena tanpa bantuan masyarakat pengawasan limbah tidak akan berjalan dengan maksimal.

“Masyarakat dan pemerintah wajib bersinergi untuk menjaga lingkungan, agar Seruyan tidak tercemar. (hen/fm)


BACA JUGA

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Jumat, 25 Oktober 2024 10:51

Dermaga Apung Dipasang di Kawasan Pelabuhan Pasar Inpres

SUKAMARA - Kawasan pelabuhan Pasar Inpres Sukamara mulai dilakukan penataan…

Rabu, 16 Oktober 2024 12:21

Pemdes Sekabupaten Sukamara Gelar Rakor

SUKAMARA - Kegiatan Rapat Koordinasi Evaluasi Pemerintahan Desa (Rakor Pemdes)…

Selasa, 15 Oktober 2024 13:05

Warga Diminta Patuhi Pelaksanaan Operasi Zebra

SUKAMARA – Kepolisian Resor (Polres) Sukamara melaksanakan apel gelar pasukan…

Jumat, 11 Oktober 2024 10:29

Debat Publik Paslon akan Digelar Dua Kali

SUKAMARA- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukamara akan melaksanakan debat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers