SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Rabu, 16 Mei 2018 10:52
Petasan Cabe Rawit Dimusnahkan
RAZIA PETASAN: Kapolsek Seruyan Tengah ketika melakukan razia petasan di Desa Batu Agung belum lama ini.(POLSEK SERUYAN TENGAH/RADAR SAMPIT)

KUALA PEMBUANG - Menjelang bulan suci ramadan, jajaran kepolisian terus meningkatkan pengamanan. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi gangguan yang terjadi pada saat umat muslim melaksanakan ibadah puasa. Salah satunya melakukan razia terhadap para pedagang petasan dan kembang api yang dijual secara bebas.

Seperti yang dilakukan oleh Polsek Seruyan Tengah berhasil mengamankan 16 petasan cabe rawit dari tiga pedagang di Jalan Poros Trans Desa Batu Agung belum lama ini.

Kapolres Seruyan AKBP Ramon Zamora Ginting melalui Kapolsek Seruyan Tengah Ipda Romadon mengatakan bahwa apa yang dilakukan sebagai langkah antisipasi pencegahan. Sehingga satu persatu pedagang petasan dan kembang api yang berjualan langsung didatangi dan dilakukan razia. Terbukti ditemukan 16 petasan cabe rawit diamankan.

"Pedagang kami interogasi berkaitan dengan penjualan, alasannya mereka tidak mengerti kalau petasan itu dilarang. Kami langsung sita dan dimusnahkan," katanya.

Romadon menambahkan, pemeriksaan yang dilakukan terhadap penjual kembang, dimaksudkan untuk menciptakan sitkamtibmas yang aman. Selain itu juga untuk menjaga kekhusukan menjelang bulan suci ramadan. Pada saat dilaksanakan pemeriksaan terdapat tiga orang penjual petasan dimintai keterangan. Pihaknya langsung melakukan pemusnahan terhadap barang-barang yang diamankan tersebut.

"Kami imbau kepada masyarakat untuk tidak menyalakan petasan pada saat melaksanakan ibadah karena nanti akan mengganggu. Kami akan tindak tegas bagi siapa saja yang membuat keresahan," pungkasnya. (hen/fm)


BACA JUGA

Selasa, 13 Mei 2025 13:11

Pemancing Berburu Capit Biru di Pulau Nibung

SUKAMARA – Saat ini debit air Sungai Jelai mulai turun.…

Selasa, 13 Mei 2025 13:10

Konektivitas Jembatan Jelai Dinanti Warga

SUKAMARA–Bakal terhubungnya akses jalan di wilayah Ketapang, Kalimantan Barat (Kalbar),…

Selasa, 13 Mei 2025 13:10

Bupati Dukung Kemajuan Organisasi Kepemudaan

NANGA BULIK– Bupati Lamandau Rizky Aditya Putra resmi membuka Pekan…

Jumat, 09 Mei 2025 17:34

185 PPPK dan 24 CPNS Resmi Terima SK Pengangkatan

SUKAMARA - Bupati Sukamara Masduki melantik dan mengambil sumpah janji…

Jumat, 09 Mei 2025 17:34

BPBD Bentuk dan Latih Masyarakat Peduli Api

NANGA BULIK - Bupati Lamandau Rizky Aditya Putra secara resmi…

Jumat, 09 Mei 2025 17:21

Pemkab Sukamara Dukung Program Quick Win

SUKAMARA - Pemerintah Kabupaten Sukamara siap mendukung program Quick Win…

Jumat, 09 Mei 2025 17:20

Bupati Audensi dengan Masyarakat Natai Sedawak dan Padang

SUKAMARA - Bupati Sukamara Masduki melaksanakan audensi dengan masyarakat Desa…

Jumat, 09 Mei 2025 17:19

Puluhan Penyandang Disabilitas Dapat Bantuan

NANGA BULIK - Bupati Lamandau Rizky Adity Putra menyerahkan bantuan…

Rabu, 07 Mei 2025 17:26

Bupati Perintahkan Penutupan THM Ilegal

SUKAMARA - Adanya laporan warga tentang tempat hiburan malam (THM)…

Rabu, 07 Mei 2025 17:25

Bupati Rizky Dapat Gelar Adat

NANGA BULIK - Tepat di hari ulang tahun yang ke…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers