SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

METROPOLIS

Sabtu, 18 Agustus 2018 14:32
Rem Blong, Motor Hantam Belakang Mobil
LAKA LANTAS: Sepeda motor milik Mufa Soni dievakuasi menggunakan mobil patroli Satlantas Polres Kotim, kemarin sore.(FAHRY ILHAMI SAMOSIR/RADAR SAMPIT)

SAMPIT – Malang menimpa Mufa Soni (35), pengendara sepeda motor ini dilarikan ke rumah sakit lantaran mengalami kecelakaan di bundaran Tidar Jalan Tjilik Riwut kilometer 1,5, Sampit, Jumat (17/8) sore pukul 15.00 WIB.

Kronologis kejadian berawal saat Abdul Halim (45) pengemudi mobil nopol B 1988 UFA melintas dari arah selatan menuju dalam kota Sampit, melihat traffic light bundaran Tidar warna merah, Halim pun berhenti.

Tanpa disadari, tiba-tiba dari arah belakang melaju Mufa Soni yang mengendarai motor KH 2971 GU. Karena rem blong, Soni tidak bisa mengendalikan kuda besi nya dan langsung menabrak bagian belakang mobil Halim.

Akibat kejadian itu, mobil yang dikemudikan Abdul Halim mengalami kerusakan pada bagian kaca belakang hingga ban mobil belakang samping kiri pecah. Sedangkan pengendara motor luka-luka hingga harus dilarikan ke IGD RSUD Dr Murjani Sampit.

”Saya sedang berhenti sambil nunggu lampu hijau. Tiba-tiba pengendara sepeda motor menabrak belakang mobil saya,” cerita Halim dibincangi Radar Sampit.

Terpisah, Kasatlantas Polres Kotim AKP Yudha Setiawan membenarkan kejadian tersebut. Ia mengatakan, faktor utama laka lantas disebabkan karena kurang hati-hatinya pengendara sepeda motor.

”Motor melaju kencang, tidak bisa menghentikan laju kendaraan karena pedal rem tidak berfungsi (blong),” terangnya.

Yudha menegaskan tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu, pengendara sepeda motor luka-luka dan harus menjalani perawatan medis di rumah sakit. (sir/fm)


BACA JUGA

Rabu, 09 September 2015 00:45

Uji Kebohongan, Tim Hukum Ujang Dukung Uji Forensik

<p>&nbsp;PALANGKA RAYA - Tim Kuasa Hukum Ujang-Jawawi menyatakan penetapan hasil musyawarah…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers