PANGKALAN BUN - Kecelakaan maut terjadi di jalan Diponegoro, Kecamatan Arut Selatan, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Rabu (14/11) malam. Satu bocah berusia 5 tahun tewas dalam kejadian tersebut.
Kecelakaan itu terjadi antara pengendara motor jenis Scoopy warna silver KH 5555 GC dengan kendaraan roda empat jenis Toyota Starlet warna merah KH 1796 GB.
Kasatlantas Polres Kobar AKP Marsono menuturkan, kecelakaan maut tersebut bermula saat mobil Toyota Starlet yang dikendarai oleh H. Asmuni Sugiar sedang mogok dan berhenti di badan jalan di depan kantor jasa pengantaran barang ( tanjakan Polres Kobar) di Jalan Diponegoro. Saat bersamaan dari arah Polres Kobar berjalan motor Honda Scoopy yang dikendarai oleh Lesianty yang membonceng anaknya Sultan Ibrahim Ahlul Qori (6,5) di belakang dan Sultan Ridwan Yunior (5) di posisi depan.
“Pengendara motor menabrak bagian kanan belakang mobil Toyota Starlet warna merah yang sedang mogok,” ujar Marsono, Kamis (15/11) kepada Radar Pangkalan Bun.
Marsono meruskan atas kejadian tersebut pengendara motor Lesianty mengalami lecet pada kaki sebelah kanan sedangkan Sultan Ridwan Yunior mengalami luka di perut dan kepala. Meski sempat mendapat perawatan di RSUD Sultan Imanuddin, nyawa bocah itu tak tertolong lagi.
“Penyebab utama kecelakaan diduga pengendara motor kurang konsentrasi sehingga menyebabkan terjadinya peristiwa kecelakaan tersebut, cuaca juga saat itu gerimis,” imbuhnya.
Sementara itu keterangan nyaris berbeda berasal dari keluarga korban. Dwi, kakak Lesianty menyampaikan bahwa saat kejadian tersebut adiknya yang mengendarai motor Scoopy kaget lantaran diserempet pengendara motor dari samping kanan. Sehingga adiknya mengarahkan kendaraan motor ke arah kiri dan mengenai mobil yang sedang mogok.
“Keterangannya memang diserempet motor dari samping kanan, kaget langsung banting setir ke kiri dan menabrak mobil mogok itu,” pungkasnya. (jok/sla)