SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Sabtu, 16 Maret 2019 15:00
Polusi Visual..! APK Merusak Estetika dan Ketertiban Kota
Penertipan APK yang melanggar aturan di Kotawraingin Barat.(RADAR PANGKALAN BUN)

PANGKALAN BUN – Pelanggaran pemasangan Alat Peraga Kampanye atau APK tak hanya melulu soal aturan namun juga merupakan sebagai unsur keindahan dan ketertiban kota. 

Untuk itu, Bawaslu berharap petugas penindakan di lapangan untuk ikut menata dan menertibkan baliho, spanduk atau umbul umbul dan jenis APK lainnya yang melanggar aturan ketenteraman dan ketertiban. 

 Ketua Bawaslu Kotawaringin Barat (Kobar),  Dorik Rozani mengatakan, pemasangan APK sebenarnya tidak terpaku dalam soal kedispilinan untuk patuh pada aturan yang telah ditetapkan. Tapi juga soal estetika, keindahan, dan ketentraman serta ketertiban atau trantib. 

”Salah satu contohnya, ada yang memasang APK di dekat simpang tiga misalnya. Dan posisinya dapat menghalangi pandangan para pengguna jalan yang imbasnya bisa berpotensi menimbulkan kecelakaan,” ujarnya, Jumat (15/3). 

Dalam penertiban ini akhirnya Bawaslu memang harus berkoordinasi dengan instansi lainnya seperti Satpol PP. Karena untuk menertibkan APK, Satpol PP juga terkadang masih harus menunggu rekom dari Bawaslu. “Selain dengan Satpol PP,  Bawaslu juga menggalang koordinasi dengan Kepolisian setempat untuk ikut menertibkan APK. Terlebih yang melanggar aturan zonasi yang ditetapkan KPU,” jelasnya. 

Selain itu, Dorik juga masih menyayangkan adanya pemasangan APK yang melanggar dan terpaksa harus ditertibkan. Padahal jika ditelaah, hal itu akan merugikan para peserta pemilu sendiri. Karena mereka harus mengeluarkan dana ekstra untuk memasang lagi APK yang telah ditertibkan atau bahkan membuat APK baru lagi.

”Oleh karena itu makin dekatnya pelaksanaan, kita menghimbau peserta pemilu untuk memperhatikan dan mentaati aturan zonasi pemasangan APK,” tegasnya. (sla/gus)

 

 


BACA JUGA

Senin, 03 November 2025 16:11

DPRD Kobar Temui Menteri P2MI

PANGKALAN BUN – DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) melakukan konsultasi…

Sabtu, 01 November 2025 17:54

Temui Menteri P2MI, DPRD Bahas Perluasan Peluang Kerja Warga Kobar ke Luar Negeri

PANGKALAN BUN – DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) melakukan konsultasi…

Sabtu, 01 November 2025 10:42

Infrastruktur Pedesaan Butuh Perhatian Pemerintah

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Rabu, 29 Oktober 2025 13:21

DPRD Kobar Dorong Pemkab Perkuat Ketahanan Pangan

PANGKALAN BUN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kotawaringin…

Senin, 27 Oktober 2025 13:08

Fraksi Golkar Dorong Optimalisasi Pendapatan Daerah dan Evaluasi Bagi Hasil Sawit

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Golkar DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Jumat, 24 Oktober 2025 17:11

Komisi C DPRD Kobar Apresiasi DLH Aktif Tangani Pengelolaan Sampah hingga ke Desa

PANGKALAN BUN – Komisi C Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)…

Rabu, 22 Oktober 2025 11:06

Fraksi Nasdem dan Gerindra Minta Pemkab Segera Tertibkan Distribusi BBM

PANGKALAN BUN – Antrean panjang kendaraan di sejumlah Stasiun Pengisian…

Senin, 20 Oktober 2025 11:52

Fraksi Gerindra Desak Rehabilitasi Ruang Kelas di SMPN 2 Arsel

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Jumat, 17 Oktober 2025 11:52

Fraksi PAN-PKS Minta Pemkab Kobar Serius Tangani Anak Putus Sekolah

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai…

Rabu, 15 Oktober 2025 12:54

Fraksi Demokrasi Bangsa Desak Pemkab Kendalikan Harga Elpiji 3 Kg

PANGKALAN BUN – Fraksi Demokrasi Bangsa DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers