SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Senin, 19 Agustus 2019 16:38
Mako Damkar Wajib Steril dari Parkir
SULISTYO/RADAR PANGKALAN BUN STERIL : Markas Komando (Mako) Damkar di Jalan Pangeran Antasari, harus steril dari parkir kendaraan, hal ini untuk mempermudah armada keluar masuk Mako saat terjadi keadaan darurat.

PANGKALAN BUN - Kawasan Markas Komando Pemadam Kebakaran (Mako Damkar) di Jalan Pangeran Antasari, Kelurahan Raja, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) harus steril dari parkir kendaraan baik roda dua maupun roda empat.

Hal itu dimaksudkan ketika terjadi peristiwa darurat, seperti kebakaran permukiman yang membutuhkan penanganan cepat, armada Damkar yang hendak menuju lokasi kebakaran tidak terhambat oleh kendaraan yang terparkir sembarangan.

Menurut Kepala Satpol PP dan Damkar Kobar, Majerum Purni melalui anggota Damkar Kobar, Rizky Dwi Fachrozi sejauh ini kesadaran warga terhadap rambu larangan yang terpasang di Mako Damkar sudah bagus, sosialiasi yang dilakukan secara terus menerus berhasil membangun kesadaran warga.

“Membangun kesadaran masyarakat tidak serta merta membuahkan hasil, harus membutuhkan kesabaran dan komitmen yang tinggi, bahkan kerap sampai beradu argumen, namun berkat pendekatan yang persuasif dan diberikan pengertian, warga sedikit demi sedikit mulai menyadarinya,” kata Rizky, Minggu (18/8).

Walau begitu, ia masih menyayangkan sejumlah ruas jalan masih ada penumpukan kendaraan parkir, seperti misalnya di depan rumah makan di Jalan Pangeran Antasari, dan di gudang pembongkaran Jalan Matnoor, Kelurahan Baru.

Dengan mobilitas armada yang tinggi, terlebih pada musim kemarau ini, ia khawatir ruas jalan tersebut menjadi penghambat armada saat menuju ke lokasi kebakaran, sementara armada butuh kecepatan untuk sampai lokasi.

Ia berharap agar instansi terkait dapat menertibkan area tersebut, terutama parkir kendaraannya, karena mobil pengunjung yang terparkir kerap memakan badan jalan, sehingga ditakutkan terjadi hal - hal yang tidak diinginkan.

“ Ada dua titik yang kerap menjadi penghambat kita untuk menuju lokasi, terutama warung makan ikan bakar, yang setiap hari menjadi sumber kemacetan, selain itu di gudang pembongkaran Jalan Matnoor, kita harap ditertibkan,” pungkasnya. (tyo/sla)


BACA JUGA

Selasa, 08 September 2015 21:10

57 Jamaah Calon Haji Diberangkatkan

<p>PANGKALAN BUN- Sebanyak 57 orang Jamaah Calon Haji (JCH) asal Kabupaten Kotawaringin Barat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers