SAMPIT— Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) berbangga diri karena telah menjadi tuan rumah peringatan Hari Ibu ke 91, yang digelar di Minggu (8/12). Masyarakat diharapkan dapat memaknai bagiaman peran seorang ibu dalam keluarga.
Dalam peringatan Hari Ibu ke 91 yang berlangsung meriah ini dikemas seperti pesta rakyat dengan menggelar cara jalan sehat. Kegiatan dihadiri Bupati Kotim Supian Hadi dan Kapolda Kalteng Irjen Pol Ilhan Salahudin.
“Semoga acara seperti ini dapat terus berlanjut dari tahun ke tahun, dan masyarakat diingatkan bagaimana memaknai arti ibu dalam keluarga,” ucapnya.
Dirinya menyebut kepercayaan atas dipilihnya Kotim sebagai tuan rumah acara menandakan sinergitas yang terjalin selama ini sangat baik, antara Pemkab bersama dengan jajaran aparat penegak hukum baik itu Polri maupun TNI.
Lebih lanjut Supian menyebut peringatan hari ibu dapat dijadikan sebagai momentum untuk memaknai peran serta seorang ibu dalam kehidupan rumah tangga, bagaimana perannya mampu mengajari anaknya berbagai macam hal tanpa harus mendapatkan gelar.
“Kita diajari tatakrama, sopan santun, dan lain-lain, semua itu di dapat dari pelajaran seorang ibu,”sebutnya.
Hari ibu adalah hari dimana diperingati tentang peran seorang ibu, tanggal 22 Desember dijadikan sebagai hari ibu nasional. Dalam acara tersebut pula dihadirkan penampilan Polisi Cilik (Pocil) Mentaya dari Polres Kotim hingga menambah kemeriahan jalannya acara, kelincahan anak-anak usia sekoalah dasar membuat decak kagum seluruh tamu serta penonton yang hadir.
“Kami bangga melihat kemampuan dari para Pocil ini, sejak kecil mereka sudah berani tampil, ini tidak lepas dari peran serta seorang ibu hingga mereka tampil dengan penuh rasa percaya diri ” tandas Supian. (yn/dc)