SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

METROPOLIS

Jumat, 24 Juli 2020 15:25
INALILLAH..!!! Terlindas Roda Truk, Petani Sayur Tewas
LAKA MAUT : Jenazah Mahfus (48), pengendara sepeda motor tergeletak di lokasi kecelakaan sebelum dievakuasi ke rumah sakit Pratama Samuda, Kamis (23/7) kemarin.(POLSEK JAYA KARYA FOR RADAR SAMPIT)

SAMPIT - Malang menimpa Mahfus (48), pengendara sepeda motor ini meregang nyawa setelah terlibat kecelakaan lalu lintas di Jalan HM Arsyad kilometer, Desa Jaya Karet, Kecamatan Mentaya Hilir Selatan, Samuda, Kamis (23/7) kemarin.

Informasi yang dihimpun, kejadian bermula saat korban yang berprofesi sebagai petani sayur ini mengendarai sepeda motor Honda Supra dengan nomor Polisi (nopol) KH 3383 FY melaju dari arah Samuda menuju Sampit.

Sesampainya di Jalan HM Arsyad kilometer 35, korban tergelincir hingga terjatuh ke jalur sebelah kanan jalan.

Pada saat bersamaan, dari arah berlawan Sampit menuju Samuda, datang dump truk warna hijau dengan nopol KH 8268 LN yang dikemudikan Puput Subroto (50). Karena jarak terlalu dekat, akhirnya tabrakan tidak dapat dihindari.

Kapolsek Jaya Karya Ipda Doohan Octa Prasetya dikonfirmasi koran ini mengungkapkan, akibat tabrakan tersebut, korban langsung meninggal dunia setelah kepala sebelah kirinya diterlindas roda belakang kanan dump truk.

”Korban mengalami luka yang cukup fatal pada bagian kepala. Korban dievakuasi ke rumah sakit Pratama Samuda,” ucap Doohan.

Menurutnya, faktor utama penyebab kecelakaan dikarenakan kurang hati-hatinya pengendara sepeda motor saat mencoba mendahului kendaraan yang berada didepannya. Pada saat menyalip, korban terjatuh bersama motornya.

”Saat kejadian, kondisi lokasi kejadian sedang hujan lebat dan jalanan licin. Sementara, kanan kiri sepeda motor korban ada sayap boks dagangan sayur. Hal tersebut dapat mengganggu keseimbangan sepeda motor,” jelasnya.

Doohan menegaskan, dua kendaraan yang terlibat kecelakaan telah diamankan guna kepentingan penyidik. Sementara kerugian materil belum diketahui karena masih dalam pemeriksaan lebih lanjut Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Kotim. (sir/fm)

 


BACA JUGA

Rabu, 09 September 2015 00:45

Uji Kebohongan, Tim Hukum Ujang Dukung Uji Forensik

<p>&nbsp;PALANGKA RAYA - Tim Kuasa Hukum Ujang-Jawawi menyatakan penetapan hasil musyawarah…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers