SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Rabu, 30 September 2020 09:40
FKUB Diminta Ikut Sukseskan Pilkada
RAKORDA : Plt Gubernur Kalteng Habib Ismail bin Yahya (empat dari kiri) membuka kegiatan Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) FKUB se-Kalteng, Selasa (29/9).(YUSHO/RADAR SAMPIT)

PALANGKA RAYA – Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Habib Ismail bin Yahya mengharapkan, Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) dapat menjadi pelopor dalam memelihara kerukunan dan persatuan, terutama menjelang pelaksanaan Pilkada serentak pada Desember 2020 mendatang.

Bersama dengan pemerintah, FKUB harus berperan aktif menyosialisasikan Pilkada damai kepada masyarakat guna menghidari terjadi perpecahan akibat adanya perbedaan dukungan dan pendapat antarpihak.

“Intinya FKUB tidak hanya menjaga kerukunan umat beragama, namun berkenaan dengan Pilkada ini FKUB harus menjadi pionir (pelopor) dan leader (pemimpin) dalam memelihara semua kerukunan,” katanya ditemui usai Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) FKUB se-Kalteng, Selasa (29/9).

Organisasi lintas agama diharapkan terus memberi pencerahan kepada semua pihak untuk menjaga kondusifitas daerah, sehingga Pilkada berjalan aman dan damai. Tentunya dengan hal tersebut masyarakat dapat berpartisipasi dan menyukseskan agenda nasional itu.

Head to head yang biasanya agak ‘panas’, kita harapkan bisa lebih santai dan lebih rukun. Hindari isu-isu yang tidak sehat, supaya Pillkada tahun ini dapat berjalan dengan lancar. Maka dari itu, sosialisasi-sosialisasi juga perlu dilakukan oleh FKUB,” ucapnya.

Dikatakannya, bahwa FKUB di Kalteng harus membuat solusi dan keputusan yang nantinya bisa disosialisasikan kepada masyarakat, khususnya terkait dengan upaya bersama mengawal dan menyukseskan pesta demokrasi Kalteng.

“Warga Negara Indonesia berhak mencalonkan dan dicalonkan, apapun latar belakangnya. Jadi kita harapkan tidak ada isu-isu yang bisa membuat perpecahan. Peran semua pihak sangat diharapkan dalam mengawal semua tahapan,” pungkasnya. (sho/fm)


BACA JUGA

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Jumat, 25 Oktober 2024 10:51

Dermaga Apung Dipasang di Kawasan Pelabuhan Pasar Inpres

SUKAMARA - Kawasan pelabuhan Pasar Inpres Sukamara mulai dilakukan penataan…

Rabu, 16 Oktober 2024 12:21

Pemdes Sekabupaten Sukamara Gelar Rakor

SUKAMARA - Kegiatan Rapat Koordinasi Evaluasi Pemerintahan Desa (Rakor Pemdes)…

Selasa, 15 Oktober 2024 13:05

Warga Diminta Patuhi Pelaksanaan Operasi Zebra

SUKAMARA – Kepolisian Resor (Polres) Sukamara melaksanakan apel gelar pasukan…

Jumat, 11 Oktober 2024 10:29

Debat Publik Paslon akan Digelar Dua Kali

SUKAMARA- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukamara akan melaksanakan debat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers