SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Rabu, 11 November 2020 09:14
HARATI Upayakan Peningkatan Produksi Pangan
PERHATIKAN BIDANG PERTANIAN: Calon bupati Kotim Halikinnor berkomitmen untuk meningkatkan produksi pangan daerah.

SAMPIT – Berbagai program unggulan menjadi prioritas untuk dapat diwujudkan pasangan calon bupati dan wakil bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor-Irawati (HARATI) jika terpilih pada Pilkada Kotim 9 Desember mendatang. Salah satunya adalah upaya peningkatan produksi pangan daerah.

Untuk mewujudkan hal tersebut, pihaknya akan fokus pada sektor pertanian. Dengan peningkatan produksi pangan daerah, dinilai akan berdampak pada percepatan laju ekonomi masyarakat.

”Dengan strategi ini, tentunya akan berdampak pada kesejahteraan masyarakat, khususnya pada para petani," ujar Halikinnor.

Dalam upaya mendukung sektor pertanian, tentu hal tersebut terkait pula dengan infrastruktur serta penunjang lainnya, seperti penyediaan lahan pertanian yang luas, perbaikan irigasi, penyediaan bibit varietas unggul, serta pengembangan pertanian organik.

”Lahan pertanian yang luas, infrastruktur, serta elemen penunjang lainnya juga harus benar-benar dipersiapkan untuk peningkatan produksi pangan daerah," katanya.

Halikinnor menuturkan, di bawah kepemimpinan Supian Hadi saat ini, sektor pertanian masih menjadi prioritas dengan terus menambah luas lahan atau meningkatkan indeks pertanian guna meningkatkan dan mempertahan produksi pangan yang berkelanjutan di Kotim.

”Program yang telah dijalankan Bupati yang sekarang untuk peningkatan produksi pangan daerah jangan sampai putus. Untuk itu saya akan melanjutkannya," tegas Halikinnor.

Lebih lanjut dia mengatakan, pengaturan irigasi dalam upaya perluasan lahan pertanian juga harus diperhatikan. Sebab, pengaturan air yang baik menjadi faktor penting dalam pertanian.

”Ketika terjadi perubahan iklim air menjadi hal yang krusial, sehingga irigasi perlu diperhatikan, karena merupakan salah satu faktor penting dalam pertanian," jelasnya.

Mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Kotim ini menambahkan, akan memberi kesempatan bagi para peneliti, pengembang bidang pertanian, maupun investor untuk berperan aktif guna berinovasi dalam rangka mengembangkan bibit varietas unggul.

”Dalam rangka meningkatkan indeks tersebut, kami memberikan kesempatan para peneliti untuk mengembangkan dan membudidayakan padi di Kotim,” kata Halikin.

Sebagai informasi, Kotim sedang mengembangkan jenis padi baru, yaitu Trisakti dengan menggunakan pupuk organik cair. Hal itu bertujuan meningkatkan indeks pertanian. Namun, pengembangan padi tersebut masih perlu dilakukan analisa terkait hasilnya.

Halikin berharap jika dirinya terpilih nanti, strategi tersebut dapat diterapkan, sehingga peningkatan produksi pangan dapat tercapai. Hal tersebut baru akan terwujud jika melibatkan semua pihak, tidak hanya mengandalkan satu stakeholder saja.

”Strategi ini baru dapat terwujud dengan keterlibatan semua pihak, baik pemerintah daerah, swasta, dan keikutsertaan masyarakat," tandasnya. (yn/ign)


BACA JUGA

Jumat, 22 November 2024 10:42

Harapan Baru Tingkatkan Kualitas Beras Lokal

SAMPIT – Pembangunan Rice Milling Plant (RMP) di Desa Lampuyang,…

Kamis, 21 November 2024 10:45

Kotim Raih Penghargaan dari Kementerian Pekerjaan Umum

SAMPIT -  Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)  mendapatkan  nominasi  Program …

Rabu, 20 November 2024 10:37

Kotim Tingkatkan Kualitas SDM Pariwisata Lewat Pelatihan Sadar Wisata

SAMPIT -  Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) …

Selasa, 19 November 2024 10:49

Ratusan Peserta Tes CPNS Tidak Hadir

SAMPIT -  Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil…

Selasa, 12 November 2024 10:34

Guru Penggerak Dibekali Keterampilan Kepemimpinan

SAMPIT -  Balai  Guru  Penggerak  Provinsi  Kalimantan  Tengah  (Kalteng) …

Jumat, 08 November 2024 10:44

Tutupi Kekosongan Jabatan, Penuhi Kebutuhan Pegawai

SAMPIT – Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kotawaringin Timur (Kotim)…

Rabu, 06 November 2024 09:58

Kotim Raih Bhumandala Award 2024

 SAMPIT -  Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)  menorehkan prestasi gemilang di…

Selasa, 05 November 2024 10:34

Dana BLUD Rumah Sakit untuk Fasilitas, Gaji ASN Tetap Ditanggung Daerah

SAMPIT - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)  menyatakan bahwa dana…

Jumat, 01 November 2024 16:40

Puluhan Anggota TNI Aktifkan Identitas Kependudukan Digital

SAMPIT -  Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Kotawaringin…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:17

Pemkab Kotim Serius Terapkan SPBE

SAMPIT -  Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mendapat apresiasi dari…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers