SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

METROPOLIS

Jumat, 26 Februari 2021 10:59
Pastikan Disiplin Prokes Pada Acara Pelantikan
TINJAU: Ketua Plh Satgas Penanganan Covid-19 Kotim Multazam saat mendampingi Plh Bupati Kotim Akhmad Husain saat meninjau lokasi pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Kotim terpilih di Kantor DPRD Kotim, Kamis (25/2).(YUNI/RADAR SAMPIT)

SAMPIT— Acara pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Kotawaringin Timur (Kotim), yang diselenggarakan hari ini secara virtual, dipastikan tetap memperhatikan protokol kesehatan (Prokes) Covid-19, termasuk dalam penatalaksanaan program 3M mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak, serta menjauhi kerumunan, membatasi mobilisasi dan interaksi.

Ketua Pelaksana Harian (Plh) Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Kotim Multazam berharap, tamu undangan yang hadir benar - benar menerapkan Prokes.

"Berharap kepada seluruh yang hadir untuk menerapkan protokol kesehatan 3M," ucapnya.

Pihaknya menyampaikan, untuk pelaksanaan acara pelantikan telah berkoordinasi dengan pihak keamanan, guna memastikan tidak hanya dari sisi keamanan tetapi juga sisi kesehatan terjaga.

"Berkolaborasi dengan tim keamanan, jadi selain harus aman juga harus sehat," ucapnya.

Ditambahkannya, untuk jumlah tamu undangan yang hadir pada acara pelantikan tersebut terbatas, hal ini guna mencegah terjadinya kerumunan, yang berisiko terhadap penularan Covid-19.

"Undangan terbatas, sehingga mohon maaf bukannya tidak ingin semua orang hadir, tapi ini demi menjaga dari sisi kesehatan, juga ada batas untuk orang yang masuk ke area gedung dewan," tuturnya.

Multazam memastikan, masyarakat tetap dapat menyaksikan acara pelantikan tersebut melalui siaran Tv lokal, selain itu beberapa media sosial milik pemerintah juga akan diaktifkan, baik untuk siaran acara pelantikan di Kotim maupun di tempat pelantikan lainnya. (yn/dc)


BACA JUGA

Rabu, 09 September 2015 00:45

Uji Kebohongan, Tim Hukum Ujang Dukung Uji Forensik

<p>&nbsp;PALANGKA RAYA - Tim Kuasa Hukum Ujang-Jawawi menyatakan penetapan hasil musyawarah…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers