SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Selasa, 02 Februari 2021 09:23
Bantuan KUBE Diharapkan Tingkatkan Perekonomian Gunung Mas
SALURKAN : Instansi terkait ketika menyalurkan bantuan KUBE untuk KAT Sei Hanyo, Desa Tumbang Hamputung, Kecamatan Kahut, belum lama ini.(DINSOS GUNUNG MAS FOR RADAR SAMPIT)

KUALA KURUN – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gunung Mas (Gumas) Riantoe berharap, bantuan Kelompok Usaha Bersama (KUBE) dapat meningkatkan perekonomian Komunitas Adat Terpencil (KAT) Sei Hanyo, di Desa Tumbang Hamputung, Kecamatan Kahayan Hulu Utara (Kahut). 

”Di tahun 2020 lalu, Dinas Sosial (Dinsos) setempat telah menyalurkan bantuan KUBE, berupa bibit ayam dan babi kepada empat kelompok KAT Sei Hanyo dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun 2020. Berharap bantuan itu dapat meningkatkan perekonomian mereka,” ucap Riantoe, Senin (1/2). 

Dia mengatakan, setidaknya bantuan bibit ayam dan babi tersebut akan dapat meningkatkan kemandirian pangan bagi kelompok KAT Sei Hanyo. Untuk itu, demi keberhasilan bantuan KUBE, diperlukan kerja sama lintas sektor untuk mendampingi mereka dalam mengembangbiakkan bibit ayam dan babi. 

”Bantuan KUBE merupakan modal awal bagi penerima bantuan. DIingin mereka dapat mengembangbiakkan bibit ayam dan babi yang telah diterima, demi peningkatan ekonomi serta kemandirian pangan,” tutur Politikus Partai Nasional Demokrat (NasDem) ini. 

Legislator dari daerah pemilihan (Dapil) II ini meminta kepada Dinsos setempat agar kedepan bantuan kepada KUBE juga dapat disalurkan untuk KAT lainnya. 

”Sangat berharap bantuan KUBE tersebut dapat berkembang biak dengan baik, sehingga dapat menambah penghasilan dan meningkatkan kesejahteraan anggota kelompok yang menerima,” tuturnya. 

Sementara itu, Kepala Dinsos Kabupaten Gumas Jhonson Ahmad, melalui Kabid Pemberdayaan Sosial dan Penanganan Fakir Miskin Yuritae menuturkan, di KAT Sei Hanyo Desa Tumbang Hamputung terdapat 36 kepala keluarga (KK). Yang mendapatkan bantuan KUBE berupa bibit ayam dan babi ada empat kelompok, di mana satu kelompok terdiri dari lima KK. 

”Untuk bibit ayam, jumlah bantuan yang disalurkan sebanyak 130 ekor, terdiri dari jantan dan betina. Sedangkan untuk bibit babi, masing - masing kelompok mendapat enam ekor, dengan rincian lima betina dan satu jantan,” terangnya. 

Dia menambahkan, di Kabupaten Gumas juga terdapat dua KAT lainnya, yakni di Desa Tumbang Tuwe dan Tumbang Bahanei. Sebenarnya, dinsos sudah menyusun anggaran untuk menyalurkan bantuan KUBE kepada dua desa itu, namun pandemi Covid-19 membuat bantuan KUBE hanya disalurkan kepada KAT di Tumbang Hamputung. 

”Pandemi Covid-19 menyebabkan terjadinya refocusing anggaran pada tahun 2020 lalu. Rencana awal bantuan KUBE disalurkan kepada tiga KAT, namun realisasinya hanya bisa disalurkan kepada satu KAT,” pungkasnya. (arm/dc)


BACA JUGA

Jumat, 07 Februari 2025 10:22

Tingkatkan Perekonomian Melalui Pemberdayaan UMKM

PALANGKA RAYA – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo,…

Jumat, 07 Februari 2025 10:21

Dorong Bapenda Terus Berinovasi untuk Tingkatkan PAD

PALANGKA RAYA – Ketua Komisi I DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Rabu, 05 Februari 2025 17:53

Siapkan Pengendalian Inflasi Menjelang Ramadan

PALANGKA RAYA – Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), memastikan segera…

Rabu, 05 Februari 2025 17:52

Bank Kalteng Dituntut Harus Tingkatkan Kinerja

PALANGKA RAYA – Anggota Komisi I DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Rabu, 05 Februari 2025 10:00

Pastikan Pemerintah Siap Hadapi Bencana Alam

PALANGKA RAYA – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Sugianto Sabran, meminta…

Rabu, 05 Februari 2025 09:59

Program Cetak Sawah 150 Ribu Hektare Harus Dikawal

PALANGKA RAYA – Anggota Komisi II DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Senin, 03 Februari 2025 14:02

Gubernur Ingatkan PBS Agar Taat Aturan

PALANGKA RAYA – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Sugianto Sabran, kembali…

Senin, 03 Februari 2025 14:01

Sambut Baik Kebijakan Kemendikdasmen

PALANGKA RAYA – Sekretaris Komisi III DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Jumat, 31 Januari 2025 18:20

Pemprov Terus Upayakan Peningkatan Kualitas Infrastruktur Jalan

PALANGKA RAYA – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), Edy Pratowo…

Jumat, 31 Januari 2025 18:20

Tata Ruang Harus Perhatikan Kepentingan Pembangunan

PALANGKA RAYA – Ketua Komisi I DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng),…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers